Film Perjuangan Tjokroaminoto Tayang Serentak 9 April 2015

Film Tjokroaminoto
Sumber :
VIVA.co.id
- Film kisah hidup tokoh nasional HOS Tjokroaminoto akan tayang serentak 9 April 2015 mendatang di seluruh bioskop Indonesia.


Film berjudul Guru Bangsa Tjokroaminoto hasil garapan sutradara Garin Nugroho itu diperankan aktor dan aktris ternama di Indonesia mulai dari Reza Rahadian, Christien Hakim, Sujiwo Tedjo, Alm. Alex Komang, Didi Petet, Ibnu Jamil serta pemain bintang lainnya, seperti Chelsea Islan, Maia Estianty, Christoffer Nelwan, Alex Abbad dan lain-lain.


Film itu mengangkat kisah perjuangan dan kehidupan tokoh pergerakan nasional bangsa Indonesia HOS Tjokroaminoto di era 1890-1921. Menurut Garin,  seorang Tjokroaminoto tidak lepas dari konteks sosial yang dianggap sebagai seorang pemimpin pergerakan.


"HOS Tjokroaminoto sosok pemimpin pergerakan yang sangat amat layak dijadikan panutan. Sebagai seorang sineas, saya merasa tertantang untuk membuat filmnya" ucap Garin saat jumpa pers Film Guru Bangsa Tjokroaminoto di Epicentrum, Kuningan, Jakarta Selatan, Selasa, 31 Maret 2015.


Garin menuturkan, film yang disutradarainya kali ini merupakan refleksi masa lampau Indonesia yang divisualisasikan menjadi sebuah film.


"Anda melihat Indonesia dari film ini, ini adalah peta kecil masalah lampau yang ada di negeri ini. Ini sejarah yang lengakp yang dibuat imajinasinya," kata Garin.


Di film ini, HOS Tjokroaminoto berjuang bersama Samahudin mengubah Sarekat Dagang Islam menjadi Sarekat Islam. Tjokroaminoto kemudian memimpin organisasi tersebut hingga menjadi organisasi terbesar pertama dengan anggota sebanyak 2 juta orang yang berasal dari berbagai kalangan. (one)


Cerita Reza Rahadian Sukses Perankan Tjokroaminoto
![vivamore="
Baca Juga
Buku Gubahan Felix Siauw Diangkat ke Layar Lebar
:"]

Christ Laurent dan Aktor Bollywood Rebutan Mikha Tambayong




[/vivamore]
Joko Anwar di Press Screening Film Modus Anomali

Sutradara Joko Anwar Setuju Industri Film Dibuka untuk Asing

Film-film budaya Indonesia juga banyak dimodali oleh investor asing.

img_title
VIVA.co.id
12 Februari 2016