Negosiasi Sanksi Nuklir Berlarut, Harga Minyak Mentah Naik

Ilustrasi Kilang Minyak
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
Menanti Data Inflasi China, Bursa Asia Dibuka Naik
- Harga minyak dunia naik setelah negosiasi pencabutan sanksi nuklir Iran berlarut-larut. Minyak mentah Amerika Serikat (West Texas Intermediate/WTI) dan Brent sama-sama naik harga.

OPEC Berencana Tahan Pasokan, Harga Minyak Naik

Di perdagangan minyak Asia, Kamis, 2 April 2015, minyak WTI naik lima persen. Sementara itu, minyak berjangka untuk kontrak bulan Mei di Nymex pagi tadi sempat mencatat kenaikan US$2,49 atau 5,2 persen ke level US$50,09 per barel. Ini merupakan peningkatan terbesar sejak 3 Februari lalu.
Persediaan AS Turun, Harga Minyak Dunia Merangkak Naik


Sementara itu, minyak mentah Brent untuk pengiriman bulan Mei di bursa London ICE Future juga naik US$1,99 dan menetap di harga US$55,70 per barel.

Laman Reuters melaporkan, diskusi antara Iran dengan enam kekuatan dunia masih berlangsung di Swiss. Negosiasi maraton itu akan dilanjutkan pada Kamis ini.

Negosiasi untuk pencabutan sanksi nuklir Iran itu sangat dinanti oleh industri perminyakan dunia. Sebab, bila sanksi dicabut, maka Iran dapat menjual minyaknya ke pasar internasional yang selama ini dikuasai Brent dan WTI. Bila Iran masuk, pasokan minyak dunia akan semakin melimpah.

![vivamore="Baca Juga :"]
[/vivamore]
 Rig minyak

Harga Minyak Dunia Turun, Pasar Khawatir Stok Melimpah

Tren ini terjadi jelang pertemuan rutin OPEC di Aljazair bulan depan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016