Tunas Ridean Bagikan Dividen Rp78,12 Miliar

Ilustrasi rupiah
Sumber :
  • VIVAnews/Muhamad Solihin
VIVA.co.id
Jadwal Mobil SIM Keliling Jakarta dan Tangsel Minggu 19 Mei 2024
- PT Tunas Ridean Tbk membagikan dividen sebesar Rp78,12 miliar atau setara Rp14 per saham dari laba bersih tahun 2014 yang sebesar Rp253,1 miliar.

10 Tahun Menabung, Penjual Tahu Bakso di Klaten Naik Haji

Corporate Secretary
Sekjen DPR Ajukan Praperadilan soal Penyitaan Pasca Penggeledahan oleh KPK
Tunas Ridean, Dewi Yunita, mengatakan pembagian dividen tersebut telah disetujui dalam rapat umum pemegang saham (RUPS).

Dewi meyebutkan, dari total dividen itu, sebesar Rp4 per saham telah dibayarkan sebagai dividen interim pada 11 Desember 2014 lalu.

"Sebesar Rp55,8 miliar atau setara Rp10 per saham akan dibayarkan sebagai dividen final pada Mei 2015," ujarnya, di Pullman Hotel Jakarta, Rabu, 15 April 2015.

Sebagai Informasi, Tunas Ridean pada akhir tahun lalu mencatat laba yang didistribusikan kepada pemegang saham sebesar Rp253,1 miliar, turun 18 persen dari laba tahun sebelumnya yang Rp307 miliar.

Laba per saham turun 18 persen menjadi Rp45 dari Rp55 per saham. Laba dari bisnis otomotif grup menurun 37 persen menjadi Rp122,5 miliar karena ketatnya persaingan yang berdampak pada marjin.

Tunas Ridean mencatatkan pendapatan Rp11,02 triliun pada tahun lalu atau hanya berbeda tipis dibandingkan pendapatan periode sama tahun sebelumnya yang Rp11,01 triliun.

Hingga saat ini, jaringan grup Tunas Ridean memiliki 132 outlet di kota-kota strategis di seluruh Indonesia. Sementara Mandiri Tunas Finance sebagai perusahaan asosiasi memiliki 88 kantor pembiayaan yang tersebar di seluruh Indonesia.

![vivamore="Baca Juga :"]





 

[/vivamore]
 Ilustrasi uang rupiah

Tunas Ridean Anggarkan Belanja Modal Rp677 Miliar

80 persen dari pinjaman bank, 20 persen dari kas internal perseroan.

img_title
VIVA.co.id
15 April 2015