Empat Kiat Cantik Saat Bepergian dengan Pesawat

ilustrasi wanita cantik / rambut indah
Sumber :
  • istock

VIVA.co.id - Melakukan perjalanan jauh dengan pesawat terbang, tentunya membutuhkan beberapa persiapan khusus demi menjaga kelancaran perjalanan. Salah satu yang tak boleh lupa diperhatikan, adalah penampilan.

Agar perjalanan tidak memengaruhi penampilan dan mengganggu kesehatan kulit Anda, perhatikanlah beberapa tips cantik bepergian dengan pesawat, menurut laman Boldsky. 

Jangan gunakan make up

Menggunakan riasan dalam perjalanan pesawat, bisa mengancam kesehatan dan kecantikan kulit wajah Anda, terlebih bila perjalanannya memakan waktu berjam-jam, yang tidak memungkinkan Anda untuk membersihkan wajah. Riasan yang lama melekat di kulit dapat berkembang menjadi jamur dan merusak kulit Anda. 

Krim pelindung wajah

Tips cantik selanjutnya untuk Anda yang ingin bepergian jauh menaiki pesawat, adalah dengan menggunakan krim pelindung wajah. Krim ini, bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari dan pancaran radikal bebas, yang bisa saja menyerang selama perjalanan. Gunakan secara merata ke seluruh bagian tubuh, agar hasilnya semakin maksimal 

Krim pelembab

Selain krim pelindung dari sinar matahari, krim pelembab wajah juga penting dan dibutuhkan, ketika Anda sedang menempuh perjalanan jauh menggunakan pesawat. Karena, perjalanan jauh bisa berdampak pada kulit wajah yang menjadi kering dan kasar, terlebih bila berlama-lama di pesawat yang berAC. Untuk itu, aplikasikan krim pelembab secukupnya, agar kelembaban kulit terjaga. 

Tetap bergerak

Heboh Tren Make-up Pokemouth di Media Sosial
Perjalanan jauh yang memakan waktu lebih dari satu jam, akan membuat kulit tubuh dan wajah terlihat pucat dan tidak segar. Hindarilah hal ini, dengan melakukan beberapa gerakan di dalam pesawat yang bisa melancarkan sirkulasi darah yang terganggu karena terlalu lama duduk di pesawat. Lakukan juga senam wajah, agar wajah tetap segar dan merona meski perjalanan memakan waktu lama.
Cabai.

Daun Cabai Mampu Atasi Masalah Kulit

Selain vitamin C, daun cabai mengandung antioksidan.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016