15-8-1945: Pengumuman Resmi Kekalahan Jepang oleh Kaisar

Kaisar Hirohito.
Sumber :

VIVA.co.id - Menurut tradisi agama Shinto di Jepang, kaisar adalah ilahi dan suaranya adalah suara Tuhan. Pada 15 Agustus 1945, suara itu untuk pertama kalinya menyatakan ketakutan bahwa bangsa Jepang akan dimusnahkan jika perang berlanjut.

Dikutip dari laman History, Dewan Perang Jepang telah menyerahkan deklarasi resmi untuk menyerah pada sekutu, pada 10 Agustus 1945, tapi perang masih berlanjut antara Jepang dan Uni Soviet di Manchuria, serta Jepang dan Amerika Serikat (AS) di Pasifik Selatan.

Bahkan, dua hari setelah Dewan Perang Jepang setuju untuk menyerah, kapal selam Jepang berhasil menenggelamkan dua kapal AS, Oak Hill dan Thormas F Nickel di Okinawa. Pada 14 Agustus, radio Jepang mengumumkan bakal adanya pernyataan dari kaisar.

Sudah disebutkan bahwa Jepang menerima tuntutan menyerah tanpa syarat, yang dibuat dalam Konferensi Postdam. Namun, kabar itu tidak berjalan dengan baik. Lebih dari 1.000 tentara Jepang menyerbu Istana Kaisar, demi mencegah proklamasi kekalahan dibacakan.

Namun, tentara yang masih setia pada Kaisar Hirohito, berhasil memukul mundur serangan. Malam itu, Jenderal Anami, anggota Dewan Perang yang paling menolak untuk menyerah, bunuh diri agar tidak mendengar kaisar mengeluarkan kata-kata kekalahan.

Di dalam proklamasinya, Kaisar Hirohito menyebut musuh Jepang telah mulai menggunakan bom paling kejam, kekuatan untuk menyebabkan kerusakan yang tak terhitung, mengambil banyak nyawa orang tak bersalah.

Kematian warga sipil menjadi alasan bagi Jepang untuk menyerah. Pernyataan Kaisar Hirohito dipublikasi dan diterjemahkan setelah perang berakhir, menjadi bukti tentang ketakutannya bahwa bangsa Jepang akan dimusnahkan jika perang terus dilanjutkan.

Masalah yang sebelumnya dinegosiasikan oleh Jepang untuk menyerah, adalah status Hirohito sebagai kaisar. Tokyo ingin status kaisar dilindungi, sebaliknya, sekutu menolak adanya syarat, namun kemudian ada kompromi yang disepakati.

Status Hirohito sebagai kaisar dipertahankan, tapi dia dipaksa melepaskan klaim status ilahinya.

Beradegan Mesra Sama Krisjiana Baharudin, Siti Badriah Samperin Angela Gilsha ke Lokasi Syuting
Tukul Arwana

Kelihatan Sehat, Begini Kondisi Tukul Arwana Setelah 3 Tahun Berjuang dengan Stroke

Dalam video yang diunggah itu, nampak beberapa kerabat Tukul Arwana sedang berkunjung ke rumah untuk menjenguknya.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024