Keluh Kesah Ian Kasela di DPR

Ian Kasela
Sumber :
  • VIVAnews/Nurcholis Anhari Lubis

VIVA.co.id - Grup musik Radja berkeluh kesah soal permasalahannya di industri musik. Saat ini Radja memang sedang berseteru dengan salah satu rumah karaoke dan masih berlanjut di persidangan.

Reaksi Ian Kasela saat Dikonfirmasi Dugaan Pelecehan

"Di saat nuntut hak kita, di-kick balik dibilang lakukan pemerasan. Padahal negosiasi dari mediasi yang kami lakukan," kata sang vokalis, Ian Kasela, saat diwawancara di Gedung Nusantara III, DPR, Jakarta, Senin, 18 Januari 2016.

Ian mengeluhkan penerapan dari Undang-undang yang tak ditegakkan. Mereka merasa kasusnya terombang-ambing lama, 2 tahun. Untuk itu ia mendatangi gedung DPR. Mendengar rekan sesama pemusik masih mengalami kendala, Anang yakin DPR akan segera mencari solusi.

Pedangdut Ini Laporkan Ian Kasela ke Polisi

"Musik kehilangan Rp12,5 triliun. Ini besar sekali, bagaimana soal pembayaran royalti teman-teman, ini harus dibahas. Sekarang implementasinya seperti apa. Ini menjadi bagian concern DPR, bagaimana Undang-Undang itu dimplementasikan, hak-hak pelaku seni terlindungi, " kata Anang.

Taufik Kurniawan, Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Bidang Ekonomi dan Keuangan juga ikut menanggapi. Akan ada tim khusus dan pembicaraan lebih lanjut agar royalti bisa tepat sasaran.

Dugaan Pemerasan, Ian Kasela Mangkir dari Panggilan Polisi

"Kami sudah dengarkan gimana situasi dan dinamika yang terkait masalah seni. Dalam rapat kemarin, ada kaukus hak cipta mau diapakan, jadi langsung di formatkan sesuai mekanisme di DPR, soal hak pencipta lagu," kata Taufik.

Ian Kasela

Lagi, Ian Kasela Mangkir Panggilan Polisi Dugaan Pemerasan

Padahal Ian berencana manggung di Surabaya hari ini.

img_title
VIVA.co.id
15 Februari 2016