Serial Animasi Kiko Kembali Hadir untuk Anak

Sumber :
  • VIVA.co.id/Al Amin

VIVA.co.id - Industri film Tanah Air bisa dibilang masih minim tayangan yang mendidik untuk anak-anak. Jika pun ada, kebanyakan tayangan tersebut produk impor.

Melihat fenomena ini, siaran televisi swasta RCTI kembali meluncurkan serial animasi musik anak pertama berjudul Kiko. Serial animasi ini akan tayang mulai 7 Februari 2016.

Kiko diadaptasi dari serial komik yang terbit secara berseri di majalah Bilingual Just For Kids di bawah bendera MNC Group.

Komisaris MNC Group Liliana Tanoesoedibjo mengatakan, film Kiko akan membawa dunia animasi Indonesia ke kancah internasional.

"Film ini bukan hanya meramaikan kancah nasional, tapi juga diperhitungkan di dunia internasional," kata Liliana saat konferensi press launching serial animasi Kiko di kawasan Kebon Sirih, Jakarta Pusat, Senin, 1 Februari 2016.

Serial animasi ini bercerita tentang seekor ikan mas koki yang sangat mandiri, yang tinggal bersama teman-temannya didasar danau. Mereka bersama-sama melakukan petualangan menyenangkan.

Tidak hanya menghibur, serial animasi Kiko juga membawa pesan moral untuk masyarakat pada umumnya dan anak-anak pada khususnya.

"Kalau kita lihat di story telling-nya, Kiko itu adalah sosok yang patut dicontoh. Dia pemberani, penuh tanggung jawab, setia kawan, dan selalu membela kebenaran," ujar Liliana.

BJ Habibie Jadi Pengisi Suara di Serial Animasi
BoBoiBoy The Movie

Serunya Petualangan Film Animasi BoBoiBoy

"Kami yakin penggemar cilik di Indonesia menanti film ini."

img_title
VIVA.co.id
11 April 2016