Kakek ini Klaim Bisa Hidup 107 tahun Berkat 'Anggur Merah'

Antonio Docampo Garcia
Sumber :
  • Metro.co.uk
VIVA.co.id
- Meneguk empat botol anggur merah sehari, disebut-sebut menjadi rahasia umur panjang kakek asal Spanyol ini. Dia baru saja meninggal pada usia ke-107 tahun. 

Dilansir Metro.co.uk, Minggu, 7 Februari 2016, kakek itu bernama Antonio Docampo Garcia. Ternyata ia adalah pemilik kebun anggur di Ribadavia, di utara Spanyol. 

Sebelum meninggal, Antonio mengatakan, bahwa ia akan meminum beberapa botol anggur merah saat makan siang dan dua lagi ketika makan malam.

Putranya, Manuel Docampo Lopez, menyebut mendiang ayahnya bisa meminum satu liter atau setengah liter sekaligus.
Kisah Pilot Perempuan Tanpa Lengan Pertama di Dunia

“Ketika kami di rumah, kami bisa melewati 200 liter anggur per bulan,” kata Manuel.
Tertukar Saat Bayi, Pria 28 Tahun Gugat Rumah Sakit Rp2,5 M

“Dia (ayah), tidak pernah minum air (putih),” tambahnya.
Kisah Anjing Mulia Penjaga Kebersihan Sungai

Namun, anggur merah yang diminum Antonio bukanlah sembarang anggur. Dia mengkonsumsi minuman anggur yang diproduksi perusahaanya sendiri, Bodegas Docampo. Di mana bebas dari bahan kimia.

Manuel menambahkan, dalam penyampaian, apa yang telah dikonsumsi oleh ayahnya, disebut-sebut menjadi rahasia umur penjang pun diperingatakan oleh pengacara keluarga mereka. 

“Pengacara memberi tahu kami untuk mengatakan bahwa minum empat botol anggur merah sehari kemungkinan besar tidak akan memperpanjang hidup Anda sampai 107 tahun. Tetapi, hanya bisa sedikit mengurangi beban hidup seperti di neraka,” tutur Manuel. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya