Harga Emas Anjlok ke Rekor Terendah dalam Dua Pekan

Ilustrasi emas batangan.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
Mau Jual Emas? Harganya Naik Hari Ini
- Harga emas di bursa utama dunia kembali jatuh ke posisi terendah selama hampir dua minggu. Penurunan ini terjadi menjelang pengumuman rapat Bank Sentral AS (The Fed) yang akan berakhir hari ini. 

Wall Street Catat Rekor Anjlok Terlama Sejak Krisis 2008
Di bursa New York, harga emas turun menjadi US$1.225,70 per ons, terendah sejak 2 Maret. Emas berjangka AS untuk pengiriman April  ditutup 1,1 persen ke level US$1.231 per ons dan terakhir diperdagangkan turun 0,85 persen menjadi US$1.234,70.

Harga Emas Stabil di Tengah Pelemahan Dolar
Kekhawatiran tentang pertumbuhan global dan ketidakstabilan keuangan telah menyebabkan investor untuk menurunkan harga. 

"Menjelang keputusan The Fed ada sedikit ketidakpastian di sini," kata Eli Tesfaye, ahli strategi senior RJO Futures di Chicago, dilansir dari laman CNBC, Rabu 16 Maret 2016. 

Beberapa investor percaya bahwa The Fed akan menaikkan suku bunga pada pertemuan yang akan diadakan selama dua hari ini. Keyakinan tersebut setelah melihat realisasi data-data ekonomi AS yang cenderung membaik.

Perak berjangka turun 1,36 persen menjadi US$15,30 per ons, platinum berjangka turun 0,7 persen ke level US$958,70 dan paladium turun 0,1 persen menjadi US$566,75.

Emas domestik

Berdasarkan Unit Bisnis Pengolahan dan Pemurnian Logam Mulia Aneka Tambang (Antam), harga emas hari ini, Rabu 16 Maret 2016 turun Rp1.000 dari Rp560 ribu menjadi Rp559 ribu.
 
Untuk pembelian kembali (buyback) harganya masih tetap yaitu Rp510 ribu per gram. 
 
Berikut daftar harga emas Antam berdasarkan pecahan terkecil hingga terbesar hari ini dilansir dari laman logammulia.
 
Harga emas lima gram dijual Rp2,650 juta, 10 gram Rp5,250 juta, 25 gram Rp13,050 juta, 50 gram Rp26,050 juta, 100 gram Rp52,050 juta, 250 gram Rp130,000 juta, dan 500 gram Rp259,800 juta.
 
Untuk produk Batik all series, Antam menetapkan harga emas 10 gram senilai Rp5,700 juta dan harga emas 20 gram Rp11,005 juta.
 
Sedangkan harga emas batangan kemasan Natal dua dan lima gram masing-masing Rp1,103 juta dan Rp2,675 juta. Bagi pembelian langsung di kantor Antam, semua ukuran emas masih tersedia. (ren)
Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya