Proyek Reklamasi Jangan Mengikis Budaya Masyarakat Setempat

Ketua Komisi IV DPR RI, Edhy Prabowo.
Sumber :

VIVA.co.id – Ketua Komisi IV DPR Edhy Prabowo mengatakan, proyek reklamasi Teluk Jakarta telah meninggalkan sejumlah kesedihan terhadap warga nelayan Pasar Ikan, Jakarta Utara, yang kini hidupnya terlantar.

Komisi V Harapkan Venue Cabor Kano jadi Objek Wisata

Padahal, lanjut Edhy, seharusnya pembangunan tidak boleh mengikis budaya masyarakat setempat. Dan hal itu tidak diterapkan oleh Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama (BAP) alias Ahok.

"Kita ingin pembangunan bersama masyarakat, jangan bangun suatu daerah dengan merugikan masyarakat," kata Edhy di Jakarta, Rabu 20 April 2016.

Ketua DPR Ceritakan Pengalaman Pertemuan di Australia

Lebih jauh, dia mengungkapkan, saat ini banyak nelayan yang sulit mencari ikan pasca adanya proyek reklamasi Teluk Jakarta, lantaran akses sarana untuk mencari ikan disana sudah tidak layak.

"Mereka butuh laut untuk ikan, mereka butuh akses sarana untuk masuk ke laut dimana ikan ada," ujarnya.  (Web) 

Komisi VIII: Panwaslu & Polisi Harus Lakukan Tindakan Tegas
Ilustrasi sidang Paripurna DPR.

DPR RI Tetapkan Daftar Nama Anggota Komisi dan AKD

Mereka sudah bisa bekerja

img_title
VIVA.co.id
29 Oktober 2019