Mandiri E-Money Layani Pelintas Tol Cikopo-Palimanan-Brebes

Ilustrasi/E-Money
Sumber :
  • antaranews.com

VIVA.co.id – PT Bank Mandiri Tbk (BMRI) terus mengembangkan manfaat kartu Mandiri e-money, guna meningkatkan kenyamanan nasabah pemegang kartu, serta mendukung program gerakan nasional non tunai (GNNT).

Uang Elektronik Semakin Populer, BI Perbesar Plafon E-money

Per 13 Juni 2016, kartu Mandiri e-money telah dapat digunakan untuk pembayaran tol di ruas Cikopo-Palimanan (Cipali), ruas Kanci-Pejagan, dan Pejagan-Brebes Timur, sehingga memudahkan para pelintas tol, khususnya pemudik Lebaran 1437 H.

Dengan diterapkannya sistem Klaster, ruas Jakarta-Cikampek-Purbaleunyi dan Cikopo-Palimanan akan menjadi ruas terintegrasi Klaster I. Sedangkan ruas Palimanan-Kanci, Kanci-Pejagan, dan Pejagan-Brebes Timur akan menjadi ruas terintegrasi Klaster II.

BI Wacanakan Penambahan Nominal Dana e-Money

Corporate Secretary Bank Mandiri Rohan Hafas menuturkan, secara keseluruhan, sinergi ini diharapkan dapat mengurangi tingkat kemacetan di ruas tol Jakarta-Brebes timur, yang menjadi jalur utama para pemudik dari Jakarta / Bandung ke arah Timur, karena tidak harus mengantre berulang kali untuk pembayaran tol.

“Pemudik hanya perlu melakukan pembayaran dua kali, di Palimanan dan di Brebes Timur untuk pembayaran kedua klaster ini,” kata dia dalam keterangan resminya di Jakarta.

PPATK Sebut Transaksi Tunai Pejabat Daerah Naik di Momen Ini

Saat ini, Mandiri e-money dapat digunakan di 22 ruas tol milik Jasa Marga, anak perusahaan  Jasa Marga dan Badan Usaha Jalan Tol lainnya, seperti ruas Jakarta Dalam Kota, Cawang-Tomang-Cengkareng, Jakarta Outer Ring Road (JORR), Jakarta Outer Ring Road W2U, JORR BSD, Jakarta Lingkar Barat, Jakarta- Tangerang, Jakarta-Cikampek, Jakarta-Bogor-Ciawi, Cinere-Jagorawi, dan ruas Purbaleunyi.

Layanan TCASH.

Uang Elektronik, Kunci Terciptanya Kota Pintar

Bandung telah terapkan penggunaan uang elektronik.

img_title
VIVA.co.id
7 Juni 2016