Mengenang Prestasi Pemanah Indonesia Lewat 3 Srikandi

Para pemain 3 Srikandi dan 3 Srikandi yang asli
Sumber :
  • VIVA.co.id/Nuvola Gloria

VIVA.co.id - Era Orde Baru tentu tak dilupakan oleh masyarakat Indonesia yang hidup di zamannya. Apalagi bagi para atlet, momen pada tahun 1988 itu menjadi satu momen penting bagi olahragawan tanah air, khususnya 3 Srikandi pemanah Indonesia, Nurfitriyana, Kusuma Wardhani dan Lilies Handayani yang mengikuti Olimpiade Seoul 1988.

Ya, kisah sejarah ini pun diangkat menjadi film karya Iman Brotoseno yang diproduksi oleh Multivision Plus (MVP Pictures). Tentunya bagi para pemain, menjadi suatu kebanggaan mendapatkan peran sebagai tokoh yang berpengaruh di Indonesia, salah satunya menjadi atlet kebanggaan tanah air.

Sebut saja Bunga Citra Lestari (Fitriyana), Chelsea Islan (Lilies), Tara Basro (Kusuma Wardhani), dan Reza Rahadian (Donald Pandiangan) yang mengaku banyak mendapatkan pelajaran moral setelah menjadi bagian dari film yang akan tayang tanggal 4 Agustus 2016 mendatang.

"Saya bangga terlibat dalam film ini, dengan persiapan yang minim dan bekerja sama dengan orang yang hebat di bidangnya. Tantangannya mungkin aku paling banyak karena latihan panahan, membangun chemistry, bukan hal yg mudah dan simple," kata Bunga usai press screening film 3 Srikandi di Grand Indonesia Mall, Jakarta Pusat, Rabu, 27 Juli 2016?.

Begitu juga dengan Tara Basro yang melihat bahwa film ini menceritakan kembali sejarah Indonesia mengenai 3 Srikandi yang mengharumkan nama bangsa ke Korea untuk mengikuti Olimpiade Seoul 1988. "Ternyata memang ada wanita di masa itu yang sangat kuat dan inspiring," ucap Tara.

Film ini juga memberikan nilai edukasi dan turut menghargai perjuangan atlet nasional, bagi Chelsea Islan. Ketiga 3 Srikandi asli tentu saat ini masih bisa mengingat perjuangan mereka pada saat itu.

"Terima kasih telah mengangkat film 3 Srikandi ini. Ini sejarah ya. Kalaupun ada beberapa kali dikatakan ada medali emas setelah medali perak di Olimpiade tahun 1988, itu sejarah pembuka pintu gerbang mencapai medali emas," kenang Lilies.

Bagi para penggemar Reza Rahadian, ini menjadi momen langka melihat penampilannya bernyanyi dalam film. "Sudah tanggung jawab sebagai aktor untuk mendalami karakter Donald Pandiangan. Saya juga banyak ngobrol dengan Mbak Yana bagaimana karakter almarhum," ucap Reza.

BCL: Enggak Gampang Gantikan Dian Sastro
Bunga Citra Lestari

Mengintip Rencana Akhir Tahun Bunga Citra Lestari

Beberapa kota di Asia akan dia sambangi.

img_title
VIVA.co.id
2 Desember 2015