Cerita Ayah tentang Kematian Aktor Heath Ledger

Heath Ledger
Sumber :
  • Reuters/Eric Thayer

VIVA.co.id - Kepergian Heath Ledger masih menjadi duka bagi keluarga dan penggemarnya. Aktor yang memerankan Joker dalam The Dark Knight ini meninggal pada 2008 akibat overdosis obat penenang dan obat tidur.

Dilansir E! News, ayah Heath Ledger, Kim Ledger mengatakan, kematian anaknya adalah kesalahan Heath sendiri. Ia tak berpikir jika orang lain bertanggung jawab atas kematian anaknya.

"Ini (kematiannya) adalah kesalahannya. Bukan orang lain. Ia yang menuju ke arah itu (dengan minum obat-obatan). Dia meletakkan dirinya sendiri dalam sistem tersebut. Kamu tidak bisa menyalahkan orang lain dalam situasi ini," kata Kim.

Ia juga menambahkan, sampai saat inipun sangat sulit baginya menerima kenyataan jika Heath sudah tiada. Ayah Heath sangat sayang dan bangga pada anaknya tersebut.

Kim mengenang, kakak Heath sudah mewanti-wanti adiknya agar tidak banyak mengombinasikan obat-obatan. Mereka saling menghubungi lewat sambungan telepon semalam sebelum Heath ditemukan tewas. Saat itu Heath meyakinkan sang kakak jika ia tahu apa yang dilakukannya.

Menurut Kim, popularitas dan kesibukan jadwal memicunya untuk mengonsumsi obat-obatan itu secara brutal. Banyak tekanan sebagai seorang aktor untuk tampil prima padahal tubuhnya sudah memberi sinyal kesakitan. Karena itu, ia menguatkan dengan minum obat-obatan.

"Mereka bisa syuting di malam hari saat udara sangat membeku. Ia (Heath) memiliki dada yang lemah. Dia flu tapi ia berpikir ia harus melanjutkan karena ingin filmnya selesai," ujar Kim.

Aquaman Siap Kalahkan The Dark Knight Rises Jadi Film Terlaris
 Joker

Heath Ledger, Pemeran Joker Paling Totalitas di The Dark Night

Heath Ledger mainkan salah satu villain The Dark Night, The Joker.

img_title
VIVA.co.id
22 Agustus 2019