Beredar Viral Ajakan Bullying Terhadap Atiqah Hasiholan

Atiqah Hasiholan
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anhar Rizki Affandi

VIVA.co.id – Atiqah Hasiholan sedang jadi sorotan sejumlah netizen. Putri dari aktivis HAM, Ratna Sarumpaet tersebut tiba-tiba saja muncul di lini masa Twitternya dan terkejut saat menanggapi cuitan seorang netizen.

Gegara Keluar Rumah saat Bali Rayakan Nyepi, Ratna Sarumpaet Ditegur Pecalang

"Is this true? OMG, big joke!" tulis Atiqah membalas cuitan dari akun @satyo999SAN.

Akun tersebut rupanya mengabarkan Atiqah tentang sejumlah screen capture obrolan yang diduga melibatkan seorang pengguna Twitter terkenal.

Hashim Djojohadikusumo: Prabowo Satu Panggung Dengan Budiman Sudjatmiko Pekan Depan

"Tindakan nista!!! Heboh kepcer ajakan bully anak dan menantu Ratna Spaet oleh selebtwit - Chirpstory," tulis akun tersebut.

Atiqah Hasiholan dan Ibnu Jamil Terlibat Scandal

Salah satu isi screen capture tersebut berbunyi, "Serang anaknya juga ajah. Sama Rio. Lumayan ngefek tuh. Enggak ada brand and film yang mau pake anaknya. Karena males ama emaknya."

Atiqah pun langsung menanggapi foto-foto yang beredar lewat sejumlah cuitannya. Ia mengaku menjadi korban buzzer yang menjatuhkan namanya dan suami. Menurutnya, insiden semacam ini bukanlah yang pertama kalinya. 

Sebelumnya, Atiqah dan Rio Dewanto pernah dituding tidak bertanggung jawab karena meninggalkan sampah pascapernikahannya di Pulau Kelor. Namun saat itu Atiqah mengatakan tak ingin memperpanjang masalah, karena merasa yang menjadi korban hanya dia dan suaminya saja.

"Tapi kali ini, untuk kepentingan kampanye, melalukan pembullyan terhadap saya dan suami saya, ini menjadi masalah besar untuk saya. Kenapa? Karena tindakan-tindakan sperti ini yang jadi korban bukan hanya saya dan suami saya, tapi masyarakat Indonesia yang dengan sengaja dipecah belah," kata pemain serial OK-Jek tersebut.

Ia juga mengatakan bahwa ibunya adalah aktivis sejak tahun 1990-an dan sudah terbiasa menyampaikan pemikirannya. Karena itu, Atiqah bahkan berani menantang siapapun di balik penulis obrolan yang beredar tersebut.

"Anda memiliki pandangan yang berbeda? Debat! Bukan dengan cara-cara seperti ini," katanya sambil melampirkan link screen capture yang dihebohkan tersebut.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya