Ramping Saat Muda, Sehat Saat Tua

VIVAnews - Menjaga berat badan sejak muda terbukti berdampak positif hingga usia tua.  Berdasarkan penelitian yang diterbitkan dalam British Medical Jornal, wanita yang mempunyai berat badan normal pada usia 18 sampai 50 tahun dan tidak mengalami obesitas ketika berumur 50 tahun akan lebih sehat saat mencapai umur 70 tahun.

Peneliti memeriksa  kesehatan para wanita yang merayakan ulang tahun ke 70 tahun. Mereka melihat hubungan antara berat badan pada berbagai usia dengan beragam penyakit menahun. Dari penelitian ditemukan bahwa wanita yang mengalami obesitas pada usia 50 tahun, mempunyai kemungkinan 79% tidak memiliki kondisi tubuh yang sehat pada usia 70 tahun. Hal itu jika dibandingkan dengan wanita yang ketika berumur 50 tahun memiliki berat badan yang normal.

Tetapi hal yang terpenting adalah bahwa berat badan selalu berubah pada rentang usia antara 18 hingga 50 tahun. Semakin tinggi berat badan yang dimiliki wanita pada usia muda mereka, maka mereka akan semakin kurang sehat pada usia tua.

Peneliti juga mengungkapkan tidak pernah ada kata terlambat bagi wanita untuk menurunkan berat badan. Bahkan, jika hanya sedikit berat badan yang dikurangi, hal tersebut dapat menurunkan risiko berbagai macam penyakit dan meningkatkan kesehatan setelah umur 70 tahun. Jadi, jaga berat Anda mulai sekarang jika ingin tetap sehat saat tua nanti.

Jokowi Resmikan Bendungan Tiu Suntuk di Sumbawa Barat yang Biayanya Rp 1,4 Triliun
Puteri Indonesia Pertama, Indira Sudiro.

Tips Gaya Hidup Sehat ala Puteri Indonesia Pertama Indira Sudiro, Bisa Jaga Berat Badan Ideal

Puteri Indonesia Indira Sudiro menilai banyak tips yang bisa dilakukan untuk bisa menjalani gaya hidup sehat. Namun, setiap orang punya kebutuhan dan metode masing-masing

img_title
VIVA.co.id
2 Mei 2024