Cantrang Dibolehkan Lagi, Nelayan: Hidup Menteri Susi

Menteri Susi saat temui nelayan di depan Istana Merdeka.
Sumber :
  • VIVA.co.id/Ade Alfath

VIVA – Menteri Kelautan dan Perikanan Susi Pudjiastuti menemui langsung nelayan yang melakukan unjuk rasa di depan Istana Merdeka, Jakarta, Rabu, 17 Januari 2018. Susi menemui nelayan setelah negosiasi bersama Presiden di Istana.

Susi naik ke mobil komando dan mengumumkan bahwa kapal cantrang boleh melaut lagi, dengan syarat ada pengukuran ulang kapal, dan tidak boleh ada penambahan kapal.

"Bapak dan Ibu semua keputusan tadi tolong dihormati. Saya tidak mau ada kapal cantrang ilegal tidak punya ukuran masih melaut," kata Susi.

Selain itu, kata Susi, bagi yang mau beralih ke alat tangkap, akan dibantu pendanaan pinjaman perbankan. Nelayan bisa mengajukan pinjaman melalui kepala daerah setempat apakah itu Wali Kota atau Bupati.

"Jadi tolong kompromi ini dipatuhi. Kredit macet juga akan dibantu, tapi tidak boleh bohong ukuran kapal. Kalau masih bohong tahun depan ditenggelamin," ujarnya.

Keputusan itu lantas disambut nelayan dengan gembira. Mereka pun sujud syukur sambil bersalawat.

"Alhamdulillah, hidup ibu Susi," kata nelayan.

Menakar Survei Tokoh Alternatif Versi KedaiKOPI, Siapa yang Layak
Kapal nelayan cantrang yang dibakar nelayan kapal cumi di perairan Kalbar

Tangkap Ikan di Perairan Kalbar, Dua Kapal Cantrang Dibakar Nelayan

Kedapatan menangkap ikan di perairan Kalbar, dua kapal cantrang yang menggunakan pukat harimau berasal dari Jawa Tengah dibakar sejumlah nelayan cumi.

img_title
VIVA.co.id
23 Juni 2023