Logo ABC

Dosen Tak Boleh Mengajar Lagi karena Pelecehan Seksual Masa Lalu

Dosen ini sudah mengajar di ANU selama beberapa tahun.
Dosen ini sudah mengajar di ANU selama beberapa tahun.
Sumber :
  • abc

Seorang dosen yang sebelumnya mengajar di Australian National University (ANU) sekarang tidak boleh lagi mengajar setelah kasus pelecehan seksual yang dilakukannya di masa lalu baru diketahui sekarang.

Pria yang tidak bisa disebut namanya tersebut mengatakan kepada Pengadilan Tribunal dan Sipil ACT (ACAT di Canberra bahwa dia telah bekerja selama beberapa tahun sebagai dosen dan tutor di ANU.

Namun kemudian harus mendapatkan surat berkelakuan baik dalam hubungannya bekerja dengan mereka yang rentan seperti anak-anak.

Dalam pengecekan yang dilakukan di tahun 2017 tersebut, ditemukan bahwa pria ini di tahun 1980-an, ketika menjadi guru sekolah di Australia Barat, pernah melakukan penganiayaan seksual terhadap beberapa murid perempuan di bawah usia 14 tahun.

Pria tersebut mengajukan kasusnya ke Tribunal karena dia sudah menyatakan bersalah atas kesalahan di masa lalu, sehingga tetap diperbolehkan tetap mengajar.

Menurut tribunal yang menyelesaikan kasus tersebut minggu ini, dia dinyatakan bersalah melakukan pelecehan seksual terhadap 10 murid perempuan.

Selama persidangan, pria tersebut memberikan bukti bahwa dia sekarang sudah menemukan agama, dan memberikan kesaksian tertulis dari murid-muridnya di masa lalu.