Logo BBC

Lagi, Bocah Imigran Tewas di Tahanan Perbatasan AS-Meksiko

Para imigran yang tiba di perbatasan AS-Meksiko mengatakan mereka melarikan diri dari negaranya untuk menghindari persekusi, kemiskinan, dan kekerasan - Getty Images
Para imigran yang tiba di perbatasan AS-Meksiko mengatakan mereka melarikan diri dari negaranya untuk menghindari persekusi, kemiskinan, dan kekerasan - Getty Images
Sumber :
  • bbc

Ribuan imigran diketahui melakukan perjalanan dari Amerika Tengah ke perbatasan Amerika Serikat.

Para imigran mengatakan mereka melarikan diri untuk menghindari persekusi, kemiskinan dan kekerasan di negara asal mereka di Guatemala, Honduras dan El Salvador.

Banyak dari mereka mengatakan tujuan mereka adalah untuk menetap di AS, meskipun pihak berwenang AS memperingatkan bahwa siapa pun yang kedapatan memasuki negara itu secara ilegal akan ditangkap, dituntut dan dideportasi.

Apa yang terjadi dalam kasus terakhir ini?

Bocah itu meninggal tak lama setelah tengah malam pada tanggal 25 Desember, kata Bea Cukai dan Perlindungan Perbatasan AS.

Dalam sebuah pernyataan, lembaga itu mengatakan anak berusia delapan tahun itu memperlihatkan "tanda-tanda penyakit potensial" pada hari Senin (24/12).

Ia dan ayahnya dilaporkan dibawa ke rumah sakit di Alamogordo, New Mexico, tempat bocah itu didiagnosis menderita pilek dan demam, lalu diberi resep amoksisilin dan ibuprofen, dan diperbolehkan pulang pada Senin sore.