Layanan Tes Antigen di Kualanamu Pakai Alat Bekas Kini Mendunia

Tempat Layanan Antigen di Bandara Kualanamu yang Digerebek Polisi
Sumber :
  • VIVA/ Putra Nasution

VIVA – Penangkapan sejumlah petugas layanan tes antigen di Bandara Kualanamu, Deli Serdang, Sumatera Utara karena menggunakan alat tes antigen bekas pakai ke calon penumpang kini juga diberitakan portal dan laman berita internasional. BBC pada Rabu, 5 Mei 2021 termasuk yang memberitakan kasus penggunaan test kit bekas yang memalukan ini.

Nasib 2 Debt Collector Ambil Paksa Mobil Polisi, Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional

Mereka mengutip keterangan polisi yang menyatakan setidaknya ada 9000 penumpang dan calon penumpang di Medan (maksudnya di Deli Serdang) yang sudah menggunakan alat bekas pakai itu. Sementara Kimia Farma diberitakan terancam menghadapi tuntutan dari para penumpang yang tak terima.

Diketahui bahwa tes antigen diharuskan di bandara termasuk Kualanamu dalam rangka menekan angka penularan COVID-19.

Bandara Supadio Pontianak Turun Kelas Jadi Bandara Domestik

Sementara polisi mengatakan bahwa praktik kotor ini sudah berlangsung sejak Desember 2020 lalu di Bandara Kualanamu, Deli Serdang yang merupakan bandara penjangkau paling dekat dengan Kota Medan tersebut. Polisi juga masih menindaklanjuti kasus ini pascapenahanan sejumlah petugas klinik nakal.

Pekan lalu petugas klinik termasuk seorang manajer di Kimia Farma sudah ditahan. Hal itu dilakukan karena mereka disebut sudah melakukan pelanggaran baik dari UU Kesehatan maupun hak konsumen. Media juga menyebutkan setidaknya sudah ada 23 saksi dan nilai yang diperoleh dari penipuan ini berkisar sudah Rp1,8 miliar.

Kemenhub Pangkas Jumlah Bandara Internasional RI Jadi 17, Simak Daftarnya
Viral keribuatan Avsec Bandara Soetta dengan penumpang

Viral Keributan Avsec dengan Penumpang di Bandara Soetta, Ini Penjelasan AP II

Perselisihan antara petugas aviation security atau avsec dengan penumpang di Bandara Soekarno-Hatta, Tangerang, viral di media sosial.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024