Obama Berpidato, Bocah Ini Asyik Terlelap

Seorang bocah (kanan atas) terlelap mendengar pidato Barack Obama di Michigan
Sumber :
  • AP Photo/Paul Sancya

VIVAnews - Bagi banyak orang, Barack Obama adalah orator ulung dan pidatonya bisa menggugah emosi. Namun, bagi seorang anak sekolah di Michigan, pidato presiden Amerika Serikat itu membuat dia asyik terlelap.

Peristiwa itu terjadi saat Obama menghadiri acara wisuda di suatu Sekolah Menengah Atas di Kota Kalamazoo, Michigan, Senin 7 Juni 2010. Seperti biasa, semua hadirin terkesima mendengar pemimpin berkulit hitam itu berceramah. Namun, itu tidak berlaku bagi seorang murid yang menjadi anggota paduan suara acara wisuda.

Bersama rekan-rekannya, bocah itu duduk membelakangi Obama ketika dia didaulat berpidato. Namun, entah karena masih lelah atau terbuai oleh kata-kata Obama, bocah yang tidak disebutkan namanya itu cuek menundukkan kepala sambil menutup mata. Dia pun juga terlihat sesekali menguap berusaha menahan kantuk, namun tetap saja dia tertidur.

Terkadang dia terbangun saat mendengar keriuhan teman-temannya bertepuk tangan untuk Obama. Aksi itu terekam oleh para wartawan foto dan juru kamera yang meliput pidato presiden AS itu.

Tak disebutkan apakah Obama beraksi atas ulah bocah tersebut. Namun, Obama tampak sama sekali tidak terganggu. (Associated Press)

Ada Luka Tembus Pelipis Anggota Satlantas Polresta Manado yang Ditemukan Tewas di Mampang
Ilustrasi aplikasi.

Aplikasi Ini Bisa Bikin Penumpang Terhibur di Pesawat

Namanya Tripper, aplikasi hiburan terbaru yang dapat dinikmati penumpang sebelum, saat, dan sesudah penerbangan.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024