VIDEO: Salah Ucap "Obama Ternyata Telah Mati"

Rekaman kesalahan pembawa acara stasiun Fox News di YouTube
Sumber :
  • YouTube

VIVAnews - Beberapa wartawan Amerika Serikat (AS) ternyata bermasalah membedakan nama belakang presiden mereka, Barack Obama, dengan nama depan gembong teroris al-Qaeda, Osama bin Laden. Ini terlihat ketika mereka melaporkan peristiwa penting, yaitu tewasnya Osama, yang diumumkan langsung oleh Obama.

Kesalahan fatal dilakukan seorang pembaca berita di stasiun televisi Fox News di Washington DC, saat Obama mengumumkan kematian Osama pada Minggu tengah malam waktu setempat, 1 Mei 2011.

Terpopuler: Sakit yang Diidap Parto sampai Syifa Hadju Pernah Diperingatkan oleh Raffi Ahmad

"Presiden Obama berbicara dari Ruang East Room di Gedung Putih...," demikian ucap pembaca berita dengan lantang, seperti yang dikutip harian The Huffington Post, usai pidato Obama.

Selanjutnya, si pembaca berita melakukan kesalahan saat melanjutkan kalimat dengan, "...berkata kepada seluruh negeri dan dunia bahwa Presiden Obama, ternyata, telah mati." Rekan si pembawa berita langsung buru-buru mengoreksi. Menyadari telah berbuat salah, yang bersangkutan akhirnya dengan cepat berucap, "Sorry, Osama bin Laden ternyata telah mati."

Adegan itu langsung direkam seorang pemerhati dan diunggah ke laman jejaring sosial YouTube. Rekamannya bisa dilihat dengan mengklik tautan ini.

Bukan wartawan Fox News saja yang berbuat salah terkait Obama dan Osama. Jurnalis dari stasiun berita MSNBC, Norah O'Donnell, sempat menulis kabar terbaru dalam akunnya di laman Twitter: Obama ditembak dan dibunuh. Dia lantas buru-buru mengoreksi tweet sebelumnya, dengan mengganti kata Obama dengan Osama. (eh)

Kapolrestabes Medan, Kombes Pol Teddy John Sahala Marbun saat memberikan keterangan pers Jendral TNI bintang dua gadungan.(B.S.Putra/VIVA)

Nekat Datangi Markas TNI, Mayjen Gadungan Ini Ingin Nitip Kerabat Masuk Akmil

Pria berinsial JJ, mengaku sebagai anggota TNI pangkat Mayor Jenderal ditangkap saat mendatangi Markas Kodam I Bukit Barisan (BB). Ternyata TNI gadungan

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024