Paus Benediktus Kritik Komersialisasi Natal

Paus Benediktus XVI
Sumber :
  • cuttingedge.org

VIVAnews -- Ini gambaran perayaan Natal saat ini: pohon Natal yang terang benderang, pusat perbelanjaan yang ramai disesaki orang yang sibuk mencari hadiah atau baju baru. Kontras dengan apa yang terjadi di Betlehem. Di sebuah kandang. Di mana suasana syahdu mengiringi kelahiran Yesus. Juga berbanding terbalik dengan kesederhanaan dan kerendahan yang dicontohkan Kristus.  

Saat menyampaikan pesan Natal tahun ini, Paus Benediktus XVI memuji kerendahan hati Kristus dan meminta umat yang mengimaninya melihat jauh di balik segala "gemerlap" perayaan Natal, dan menyampaikan pesan untuk kedamaian dunia.

"Natal saat ini menjadi perayaan yang komersil, yang terang benderangnya menyembunyikan misteri kerendahan hati Tuhan -- yang sejatinya menuntun kita para kerendahan hati dan kesederhanaan,"kata Paus di depan ribuan umat di basilika Santo Petrus, seperti dimuat Sydney Morning Herald, 25 Desember 2011.

"Marilah kita memohon pada Tuhan, untuk membantu kita untuk melihat apa di balik gemerlap yang dangkal dan menemukan hikmah di balik kelahiran seorang anak di sebuah kandang di Betlehem. Sehingga kita bisa menemukan suka cita dan cahaya yang sejati."

Paus asal Jerman itu juga menyerukan penguatan iman, menghadapi serbuan liberalisasi. Dengan analogi sebuah pintu kecil di Gereja Nativity di Betlehem yang dimaksudkan menghadang serbuan pasukan berkuda ke gereja.

Kata Paus, jika ingin menemukan Tuhan yang menjelma sebagai anak kecil, kita harus turun dari kuda.  "Kita harus menyisihkan kepastian palsu, kesombongan intelektual, yang mencegah kita dari mengenali dan mendekat ke Tuhan," kata dia.

Ia juga mengeluarkan teguran pedas terhadap "penindas" dan para penghasut perang di seluruh dunia. Lalu mengatakan bahwa Kristus akan menang atas mereka.

"Di saat ini, di mana dunia terus menerus diancam kekerasan di banyak tempat, dengan cara berbeda-beda. Dan ada banyak penindas dan orang-orang bermantel darah, bersepatu tempur, kita berseru pada Tuhan untuk memberi kedamaian pada kita."

Paus juga menyerukan doa khusus untuk mereka yang saat ini berada dalam kemiskinan dan penderitaan.  (eh)

Ria Ricis Ngonten Pakai Siger Sunda, Netizen: Kode Pengen Jadi Manten Lagi
Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar

Antasari Azhar Ucapin Selamat ke Prabowo-Gibran: Semoga Komitmen Berantas Korupsi

Mantan Ketua KPK, Antasari Azhar mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka yang ditetapkan sebagai Presiden dan Wakil Presiden 2024 terpilih.

img_title
VIVA.co.id
27 April 2024