Korut Diduga Memiliki 20 Hulu Nuklir

Rudal berhulu ledak nuklir milik Rusia
Sumber :
  • REUTERS
VIVA.co.id
- Pakar nuklir China memperingatkan bahwa Korea Utara (Korut) diduga memiliki 20 hulu ledak nuklir dan mampu memproduksi cukup uranium untuk meningkatkan jumlah senjata nuklirnya.


Dikutip
Reuters
, Kamis 23 April 2015, pakar nuklir dari Universitas Johns Hopkins, mempresentasikan tiga skenario untuk kapabilitas nuklir Korut, memperkirakan jumlahnya dapat menjadi 100 dalam lima tahun.


Korut telah melakukan tiga kali uji ledak nuklir, yang terakhir adalah pada Februari 2013. Ditanya tentang laporan itu, juru bicara Kementerian Luar Negeri China, Hong Lei, mengatakan belum mengetahuinya.


"Kita harus bertahan dengan denuklirisasi di semenanjung Korea, teguh dalam menjaga perdamaian dan stabilitas, serta tekun dalam menyelesaikan masalah yang relevan melalui dialog," kata Hong.


Kemampuan Rudal Korut Meningkat, AS Makin Resah
Pada awal April, Panglima Pusat Komando Utara Amerika Serikat, Laksamana William Gortney, menyatakan keyakinannya bahwa Korut memiliki kemampuan untuk menciptakan hulu ledak nuklir dengan ukuran yang kompak. (asp)

Korut Kembali Uji Coba Rudal
Ilustrasi militer Jepang.

Dampak Rudal Korut, Jepang Siap-siap Kerahkan Pasukan

Militer Matahari Terbit disiagakan untuk tiga bulan ke depan.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016