Polisi Dalami Kasus Dugaan Penganiayaan Sopir Pribadi Humas Bappenas

Gedung Kementerian PPN/Bappenas, di Jalan Taman Suropati No.2, Jakarta Pusat.
Sumber :
  • google Street

VIVA – Pihak Kepolisian Resor Tangerang Selatan masih melakukan penyelidikan lebih lanjut, terkait dengan dugaan kasus penganiayaan pada Topik Hidayat (42 tahun) yang bekerja sebagai seorang sopir pribadi Kepala Humas Bappenas.

Viral Gadis ABG di Palu Ditelanjangi dan Dianiaya Gegara Dituduh Mencuri, 2 Pelaku Ditangkap

Kasat Reskrim Polres Tangerang Selatan, AKP Muharam Wibisono mengatakan, sampai saat ini pihaknya masih melakukan upaya penyelidikan.

Dalam laporan pada 20 Desember 2019 itu, pelapor (Topik Hidayat) mengaku mendapatkan penganiayaan berupa pukulan oleh majikannya yang berinisial PGA.

Viral Pengemudi Sampan Aniaya Seorang Santriwati di Riau Hingga Babak Belur

"Betul, pelapor mengadukan soal penganiayaan yang dialaminya. Tetapi, sampai sekarang, kita masih proses penyelidikan, sambil menunggu konfirmasi lanjutan pihak keluarga," katanya, Minggu 29 Desember 2019.

Hal itu, karena seperti diketahui, pelapor (Topik Hidayat) sudah meninggal dunia pada 26 Desember 2019, dengan meninggalkan seorang istri dan anak yang masih berusia tiga bulan.

Bappenas: Tapera Bersifat Sukarela, Mirip Tabungan Haji

"Dari informasi yang kami dapat, pelapor meninggal akibat serangan jantung, dan kita tetap lakukan penyelidikan dengan beberapa saksi, sampai nantinya pihak keluarga atau istri pelapor mancabut laporannya," ujarnya.

Sementara itu, hingga saat ini, pihak keluarga masih enggan untuk memberikan keterangan terkait dengan laporan yang dilakukan pelapor. (asp)

Kasat Reskrim Polres Batu, AKP Rudi Kuswoyo.

Polisi Amankan 5 Terduga Pelaku Penganiayaan Pelajar Hingga Tewas di Kota Batu

Kasat Reskrim Polres Batu, AKP Rudi Kuswoyo mengatakan Polres Batu memastikan 5 terduga pelaku penganiayaan pelajar sudah diamankan. Kini, 5 terduga pelaku tengah menjala

img_title
VIVA.co.id
31 Mei 2024