Polda Metro Jaya Buru Warga Korea

VIVAnews - Satuan Kejahatan dan Kekerasan Direktorat Kriminal Umum Polda Metro Jaya memburu warga Korea bernama Woo Yun Sun. Woo diduga mendalangi pemerasan di SPA Maruchi Jalan Lamandau Raya Blok C I Nomor 23, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.

"Warga Korea ini diduga kuat yang menyuruh keenam tersangka untuk melakukan pemerasan," kata Kepala Bidang Hubungan Masyarakat Polda Metro Jaya, Komisaris Boy Rafli, Kamis 26 November 2009.

Boy mengatakan pemerasan terhadap pengelola SPA Maruchi terjadi pada Senin 23 November 2009 pukul 18.30.

Kini kepolisian sudah menetapkan enam tersangka pemerasan, masing-masing bernama Thomas Edison R, Roy Mbete, Melky R Mone, Charles Sius, Ahmad, dan Petrus Tarumata.

Dari lokasi, polisi telah menemukan alat bukti berupa rekaman CCTV dan perhitungan uang masuk di perusahaan SPA itu.

Keenam tersangka dijerat dengan Pasal 368 tentang pemerasan dan Pasal 335 Ayat 1.

Band Rock Asal Amerika Seikat, The Fray Siap Gelar Konser di Jakarta, Catat Tanggalnya!
Teuku Ryan & Ria Ricis

Perkara Es Susu Kurma untuk Buka Puasa Teuku Ryan, Jadi Penyebab Ria Ricis Ajukan Gugatan Cerai?

Dalam berkas itu disebut Ria Ricis juga sempat bersitegang dengan ibunda Teuku Ryan di awal bulan Ramadhan 2022. Hal ini bermula, saat Ria Ricis menyiapkan es susu kurma.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024