Tiang Pancang Proyek Tol BORR Ambruk, Dua Orang Jadi Korban

Tiang beton Tol BORR ambruk
Sumber :
  • VIVA/Muhammad AR

VIVA – Ambruknya coran tiang pancang pembangunan bagian head fear (beton vertikal) Tol Bogor Ring Road (BORR) seksi IIIA (Simpang Yasmin-Simpang Semplak), memakan korban. Dua korban dilarikan ke RS Hermina untuk menjalani perawatan.

Pertanyakan Ghea Indrawari yang Belum Menikah, Anang Hermansyah Dihujat Netizen

"Kejadian jatuhnya beton di kepala tiang penyanggah 109 terjadi pada Rabu, tepatnya jam 05.15. Tidak ada korban jiwa, dua orang luka ringan yang sedang dirawat di RS Hermina," kata Direktur PT Marga Sarana Jabar, Hendro Atmodjo, kepada wartawan di lokasi kejadian, Rabu, 10 Juli 2019. 

Hendro mengungkapkan, ambruknya coran tiang pancang pembangunan bagian head fear disebabkan jatuhnya balok penyanggah pada saat pengecoran.

6 Pemain yang Bisa Didatangkan Inter Milan, dari Juara Serie A hingga Penantang Liga Champions

"Kejadian ini disebabkan jatuhnya balok penyanggah cetakan pada bagian head fear (beton vertical) pada saat pengecoran ke-22 dari total 25 truk molen," katanya.

Kata Hendro, penyanggah 109 ini pada saat pengecoran tumpah ke bawah jalan arteri. Akibatnya proses kegiatan pembangunan akan dihentikan sementara.

Cegah Informasi Simpang Siur, Jemaah Haji Diimbau Tak Bagikan Kabar Tidak Benar di Media Sosial

"Mudah-mudahan dua atau tiga hari sudah bisa diselesaikan. Siang ini kita usahakan lalu lintas yang ada di bawah di arteri ini bisa lancar kembali, dengan pengawasan kepolisian dan Dinas Perhubungan," kata Hendro.

Pantauan VIVA, saat ini sejumlah alat berat diterjunkan ke lokasi untuk mengevakuasi material tol. Kondisi lalu lintas di di lokasi dialihkan.

Jalan KH Sholeh Iskandar ditutup terutama jalur proyek tol. Penutupan ini akibat coran tiangnya yang masih basah roboh. Lokasi roboh berada tepat tak jauh dari depan perumahan Taman Sari Persada. 

Arus lalu lintas pengendara yang menuju arah Parung dialihkan melalui jalur Jalan Raya Semplak, Lanud Atang Sendjaja. Sementara kendaraan dari dari arah parung ke Bogor mengalami antrean lantaran kesulitan.

Jalan Tol Lingkar Luar Bogor atau Bogor Outer Ring Road (BORR) adalah nama rangkaian jalan tol sepanjang 11 kilometer yang nantinya akan melingkari Kota Bogor, menghubungkan Sentul Selatan hingga Simpang Salabenda menuju arah Parung. (ase)

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya