Tabrakan Sesama Motor Tewaskan 3 Orang, 1 Korban Adalah Polisi

Foto ilustrasi kecelakaan pemotor.
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVA – Dua kendaraan roda dua terlibat kecelakaan di Jalan Raya Srengseng RT 06 RW 02, Desa Sukamulya, Sukatani, Kabupaten Bekasi Jawa Barat. Akibat peristiwa itu, tiga orang dinyatakan tewas.

Peristiwa pada Sabtu malam 21 Mei 2022 itu salah satu korbannya adalah anggota kepolisian dari Polres Metro Bekasi. 

"Kecelakaan itu menewaskan tiga orang, salah satu korbannya anggota Polres Metro Bekasi," kata Kasat Lantas Polres Metro Bekasi Kabupaten Kompol Arga Dirja Putera, Minggu 22 Mei 2022.

Arga mengatakan, anggota polres yang meninggal saat kecelakaan itu adalah Briptu Chandra Adhitama Bahri. Kemudian, dua korban lainnya Rahmat Nur Alim dan Sultan Agung Tirtayasa. 

Jelas dia, untuk korban Briptu Chandra dan Rahmat meninggal di lokasi kejadian. Lalu, untuk korban Sultan meninggal ketika dirawat di rumah sakit. 

"Jenazah dibawa ke RSUD Kabupaten Bekasi," katanya.

Arga menceritakan, peristiwa itu diawali ketika sepeda motor Briptu Chandra melaju dari arah utara menuju selatan. Lalu, kendaraan lainnya yang dikemudikan Rahmat dan Sultan sebagai penumpang melaju dari arah berlawanan. Sehingga di situ terjadi tabrakan.

"Korban Chandra Adhitama Bahri memacu kendaraan Honda CBR D 2625 ADJ melaju dari arah utara kemudian tabrakan dengan sepeda motor Honda Beat B 4897 FOQ yang dikendarai Rahmat Nur Alim yang memboncengi Sultan," katanya.

Pak Prabowo, Jangan Lupa Janjinya Bikin Indonesia Produksi Mobil dan Motor Sendiri

Hingga kini, penyebab kecelakaan masih dalam penyelidikan. Sementara dua sepeda motor itu sudah diamankan pihak kepolisian. "Sudah diamankan kedua sepeda motor itu," ujarnya.

Catat, Ini Daftar Bengkel yang Terima Konversi Motor Listrik Gratis
Polisi olah TKP kecelakaan (Foto ilustrasi)

Harley Davidson Kecelakaan di Probolinggo, Pasutri Tewas

Kecelakaan maut yang melibatkan pengendara motor gede (moge) Harley Davidson, Toyota Kijang Innova, dan sepeda motor NMax terjadi di Probolinggo.

img_title
VIVA.co.id
28 April 2024