Jakpro Siapkan Pembentukan Panitia Formula E Jakarta 2023

Balap Formula E Jakarta
Sumber :
  • Dok: FIA Formula E

VIVA Metro – PT Jakarta Propertindo (Jakpro) tengah mempersiapkan ajang balap mobil listrik Formula E tahun 2023 yang rencananya bakal digelar pada 3-4 Juni 2023 mendatang. 

Mobil Listrik Baru BYD Bakal Rilis, Pakai Nama Singa Laut

Kepala Sekretaris PT Jakpro, Syacrial Syarif menyebutkan, saat ini pihaknya tengah mempersiapkan untuk membentuk panitia pagelaran ajang balap mobil listrik tersebut. “Ini kan panitianya masih belum dibentuk, panitia dulu dibentuk,” kata Syacrial kepada wartawan, Jumat, 13 Januari 2023.

Syachrial menyebutkan, usai terbentuknya panitia, nantinya akan ada pembahasan konsep besar pelaksanaan Formula E tahun 2023 yang dibahas secara mendalam.

Range Rover EV Siap Meluncur, Fitur Berlimpah untuk Semua Medan Jalan

“Nanti konsep besarnya disusun, baru di detailnya siapa Ketua Organizing Comitte (OC), Ketua Steering Comitte (SC). Ya harus kita sampai sedetail-detailnya lah. Tapi konsep besarnya aja kita masih belum,” ujarnya.

Balap Formula E Jakarta

Photo :
  • Dok: FIA Formula E
Konsumen Bisa Jajal Langsung Wuling Cloud EV di PEVS 2024

Diketahui sebelumnya, Penjabat Gubernur DKI Jakarta memberikan lampu hijau kepada PT Jakarta Propertindo (JakPro) untuk melanjutkan gelaran ajang balap mobil listrik Formula E tahun 2023. 
Heru menilai skema kerjasama penyelenggara Formula E berbentuk Business to Business (B2B) antara PT JakPro dengan pihak FIA.

“Ya itu silakan saja, kan kontraknya business to business,” kata Heru Budi kepada wartawan, Jumat, 6 Januari 2023.

Lebih lanjut, Heru Budi tidak ingin ikut campur terhadap pemilihan Ketua Pelaksana gelaran Formula E tahun ini dan selanjutnya. Ia menyerahkan sepenuhnya kepada PT JakPro selaku penyelenggara. “Enggak, itu business to business. JakPro saja,” ujarnya.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya