Pemerintah DKI Jakarta Siapkan 150 Bus Cadangan Antisipasi Mudik Gratis Terlambat

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo
Sumber :
  • VIVA.co.id/Anisa Aulia

Jakarta - Dinas Perhubungan DKI Jakarta, menyiapkan 150 bus cadangan pada momen mudik Lebaran Idul Fitri 2024 ini. Bus itu disiapkan untuk mengantisipasi adanya keterlambatan bus dari program mudik gratis Pemprov DKI, yang menyebabkan penumpukan penumpang di terminal.

Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta, Syafrin Liputo, mengatakan langkah itu dilakukan menghindari kejadian pada tahun 2023. Sebab saat itu banyak bus yang mengalami hambatan saat akan kembali ke Jakarta.

"Tahun lalu banyak bus yang kemudian setelah berangkat kembalinya terhambat karena ada sistem satu arah di tol. Ini juga kami sudah siapkan bus cadangan total saat ini yang sudah teridentifikasi ada 150 unit bus cadangan, yang akan digunakan mengantisipasi jika terjadi penumpukan penumpang di terminal," kata Syafrin di Taman Literasi Martha Tiahahu, Blok M, Jakarta, Sabtu 23 Maret 2024.

Adapun pada Idul Fitri 2024 ini, Dishub DKI Jakarta menyiapkan tujuh terminal untuk memberangkatkan para pemudik yang akan pulang ke kampung halamannya. Dalam hal in jumlah bus yang disiapkan sebanyak 2.258 armada.

"Untuk Jakarta tahun ini, terminal kami siapkan ada tujuh teriminal, empat terminal utama mulai dari terminal Pulo Gebang, Terminal Kampung Rambutan, Terminal Kalideres yang ada di Barat, dan di Utara adalah terminal Tanjung Priok," jelasnya.

Dia menjelaskan, juga disiapkan tiga terminal bantuan pada momen Lebaran tahun ini. Itu diantarnya terminal Muara Angke, terminal Grogol, dan terminal Lebak Bulus.

"Kita harapkan dengan jumlah pemudik tahun ini yang cukup masif, tujuh terminal akan mampu menampung dan memberangkatkan secara baik," imbuhnya.

Bus Rajawali Indah Terguling Usai Tabrak Motor di Bojonegoro, 2 Orang Meninggal
Acer Swift Go 14 AI.

Acer Swift Go 14 AI, Mudik Praktis dengan Si Tipis

Laptop Acer Swift Go 14 AI hadir sebagai 'bestie' menelusuri liku-liku perjalanan mudik Lebaran karena praktis dan desainnya yang tipis.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024