VIDEO: Cerita dari Balik Jeruji Salemba

Rumah Tahanan Salemba, Jakarta Pusat.
Sumber :
  • VIVAnews/Anhar Rizki Affandi

VIVAnews - Ini kesaksian seorang mantan narapidana di Rumah Tahanan Salemba, Jakarta Pusat. Namanya Syarifudin Pane. Di rumah tahanan itu, katanya, harga kamar bisa mencapai Rp30 juta. Ada juga praktik prostitusi. Semua gambaran itu tentu saja jauh dari yang dibayangkan orang tentang rumah tahanan.

Menkeu Sebut Jumlah Dana Pemda Mengendap di Bank Capai Rp 180,9 Triliun

Pria yang berprofesi sebagai pengusaha di bidang ekspor impor ini mengaku merekam semua aktivitas napi di dalam rutan itu dengan menggunakan ponsel pribadinya. Durasinya sekitar 20 menit, dan terpenggal-penggal menjadi 25 potongan.

Dari gambar yang direkamĀ  juga terlihat napi yang menempati sebuah kamar yang bersekat-sekat layaknya kontrakan dengan beragam fasilitas mewah seperti ruang tamu, Televisi, kulkas, AC peralatan dapur, sampai mesin cuci. Liat videonya di sini.

Terkait hal ini, Direktur Pemasyarakatan Kementerian Hukum dan HAM, Sihabudin, menegaskan bahwa penyimpangan di rutan Salemba, di luar kendalinya. Karena dia baru menjabat selama dua bulan, sementara rekaman video diambil pada 2008.

Pengungkapan penyimpangan yang terjadi di rutan Salemba, menurut Sihabudin, merupakan hal yang sangat sensitif dan terlalu vulgar.

Menteri Sosial Tri Rismaharini

Risma Populer di Jatim tetapi Elektabilitas Khofifah Tinggi, Menurut Pakar Komunikasi Politik

Pakar komunikasi politik mengatakan sosok Menteri Sosial Tri Rismaharini cukup populer di Jawa Timur tetapi elektabilitasnya tidak setinggi Khofifah Indar Parawansa.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024