Bersama Para Habib, SBY Ikut Zikir Akbar di Monas

Zikir dan Doa Untuk Bangsa
Sumber :
  • VIVAnews/Adri Irianto

VIVAnews -  Majelisrasulullaah gelar zikir akbar di pelataran Monumen Nasional. Kegiatan ini bertepatan dengan perayaan Maulid Nabi Muhammad SAW yang jatuh pada hari ini, Kamis, 24 Januari 2013. Sekitar 500 ribu jamaah datang menghadiri acara yang bertajuk 'Doa dan Peringatan Maulid Nabi'.

Kali ini pengamanan kegiatan yang telah dilakukan rutin sejak 2008 jauh lebih ketat. Itu karena banyak petinggi negara termasuk Presiden SBY dan menterinya hadir untuk melakukan zikir bersama.

"Karena ada SBY aja jadi pengamanannya dua ring metal detector, di pintu-pintu masuk itu Kodim, di dalam Paspampres," ujar salah satu panitia acara, Agus Syaiful, di Monas. Menurut dia, perayaan tahun ini ditempatkan di Monas karena memang banyak pejabat yang yang diundang.

Pantauan VIVAnews, sekitar pukul 08.30 WIB, presiden beserta rombongan menteri datang dan langsung menaiki panggung acara. Presiden disambut para Habib Majelisrasulullah yang dipimpin oleh pimpinan majelisrasulullah Habib Munzir Al Musawa.

Kedatangan SBY diiringi dengan zikir ratusan ribu jamaah yang telah memadati kawasan monas. Mereka mendoakan jajaran pemerintahan dijaga kesehatannya agar dapat menjalankan pemerintahan dengan baik.

Selain para menteri, hadir pula beberapa duta besar perwakilan dari negara-negara lain. Antara lain, duta besar Yaman dan Amerika Serikat. Rencananya Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo juga akan menghadiri acara ini. Namun sampai saat ini Jokowi belum terlihat hadir.

Aplikasi Ini Bisa Bikin Penumpang Terhibur di Pesawat
Workshop Literasi Digital

Workshop Makin Cakap Digital, Membentuk Kesadaran Etika Berjejaring bagi Guru dan Murid Sorong Papua

Semua guru dan murid yang hadir menunjukkan antusiasme tinggi dalam menyimak materi dari para narasumber.

img_title
VIVA.co.id
26 April 2024