Ancol Tutup Wahana Sea World Sejak Pekan Lalu

Sea World
Sumber :
  • seaworldindonesia.com
VIVAnews - Wahana rekreasi Sea World di Ancol ditutup sejak Sabtu 27 September 2014. PT Pembangunan Jaya Ancol menutup operasional wahana rekreasi yang dikelola PT Sea World Indonesia (SWI) lantaran renegosiasi kontrak kerja sama yang sudah selesai pada 6 Juni 2014. 

Kuasa Hukum PT Pembangunan Jaya Ancol, Iim Zovito Simanungkalit, mengatakan, PT SWI melanggar perjanjian yang berakhir pada 6 Juni 2014. Akibatnya, Ancol harus menutup operasional dengan memasang pagar di depan pintu masuk Sea World. 

Namun, Iim melanjutkan, penutupan tersebut hanya diterapkan bagi pengunjung. Sementara itu, untuk akses karyawan PT SWI tetap dibuka, sehingga perawatan bagi hewan-hewan laut di Sea World masih bisa dilakukan. 

"Saya minta maaf kepada masyarakat yang tidak bisa menikmati Sea World," kata Iim, Rabu 1 Oktober 2014. 

Terpopuler: Rio Reifan Ditangkap karena Kasus Narkoba hingga Zita Anjani Pamer Starbucks di Mekkah
Selain itu, kata dia, pengelola tidak boleh menjual tiket kepada pengunjung. Dan bila ke depan Sea World masih membuka wahana dan menjual tiket, Ancol akan melakukan tindakan lebih lanjut.

BPBD DKI Ungkap 3 Sumber Ancaman Gempa di Jakarta
Iim menambahkan, saat ini perselisihan antara kedua pihak sudah memasuki ranah hukum. Selama proses tersebut, diharapkan kedua pihak melakukan status quo, hingga ada solusi dari pengadilan.

Mengenal 2 Sosok Anggota Polri di Timnas Indonesia U-23
"Saat ini, mereka hanya kami perkenankan operasi untuk merawat ikan-ikan. Bila tetap masih menjual tiket bukan tidak mungkin minta dilakukan tindakan lebih lanjut. Kalau mau serahkan (Sea World) kepada Ancol, kami akan terbuka untuk bicara. Kalau begini sama-sama rugi. Ancol rugi, SWI rugi, dan masyarakat juga rugi," kata dia.
Presiden terpilih Prabowo Subianto (Dok. Istimewa)

Kata Prabowo Keberlanjutan Tetap Butuh Perbaikan

Presiden RI terpilih Prabowo Subianto mengatakan, keberlanjutan yang akan diterapkan oleh pemerintahannya kelak tetap melakukan sejumlah perbaikan.

img_title
VIVA.co.id
29 April 2024