Haji Lulung Diperiksa Bareskrim Besok

Sumber :
  • VIVAnews/Ikhwan Yanuar
VIVA.co.id
Haji Lulung Bikin 'Gerakan 3 Juta KTP Tolak Ahok'
- Badan Reserse Kriminal Mabes Polri akan memanggil Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Abraham Lunggana alias Haji Lulung pada Rabu 29 April 2015.

Janji Haji Lulung Jika Kalahkan Ahok

Kabareskrim Mabes Polri, Komisaris Jenderal Polisi Budi Waseso, mengatakan besok adalah panggilan kedua untuk menindaklanjuti panggilan sebelumnya.
Lulung Tak Punya Uang untuk Buka Stand Dukungan di Mal


"Dijadwalkan besok, karena Senin kemarin
nggak
bisa hadir," ujar Budi Waseso di Bareskrim Polri, Jalan Trunojoyo 3, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.


Selain akan memanggil Lulung, pihak kepolisian juga akan memanggil anggota dewan lainnya, Fahmi Zulfikar Hasibuan.


Budi Waseso menjelaskan, kedua orang itu merupakan saksi dalam terkait kasus pengadaan 25 unit alat
Uninterruptible Power Supply
(UPS) di Pemrov DKI Jakarta.


?"Sementara kan arahnya ke beliau, artinya kan sebagai saksi juga. Nanti kami tanyakan juga dari hasil dokumen yang kami terima. Itu kan dari hasil administrasi yang kami temukan. Kami pertanyakan kepada beliau," tuturnya.


Sebelumnya, penyidik Bareskrim telah melakukan penggeledahan ruang kerja Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta dari Fraksi PPP Lulung Lunggana dan anggota DPRD DKI dari Fraksi Partai Hanura Fahmi Zulfikar Hasibuan, dan ruang Komisi E (Bidang Kesejahteraan Rakyat).


Dari hasil penggeledahan itu, polisi berhasil membawa tiga pasang monitor bermerek Apple dan CPU bermerek HP, serta satu unit perekam suara digital.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya