Polisi Kebingunan Cari Identitas Pria yang Loncat di PIM

Orang loncat di Pondok Indah Mall/Ilustrasi.
Sumber :
  • Ist
VIVA.co.id
Pelajar Tembak Kepala Pakai Senjata TNI Super Control
- Seorang pria tanpa identitas loncat dari lantai satu Pondok Indah Mall, Jakarta Selatan, Kamis 7 Mei 2015. Pelaku diketahui mengalami patah tangan akibat meloncat dari ketinggian sekira empat meter.

Polisi Bunuh Diri di Lenteng Agung Hilang Sejak Kamis

Hingga kini, kepolisian masih kebingungan mengetahui motif pelaku yang sebelumnya sempat dikabarkan sebagai percobaan bunuh diri tersebut.
Cerita Ashton Kutcher soal Putrinya yang Ingin 'Bunuh Diri'


"Dimintai keterangan malah tertawa dan nyanyi, dia diduga stres. Jadi kami belum tahu identitasya," kata Kepala Polisi Sektor Kebayoran Lama Komisaris Polisi Riftajuddin.


Saat ini kondisi pria tersebut dalam keadaan sadar meski salah satu ruas tangannya mengalami cedera patah tulang.


Sebelumnya, dilaporkan pada pukul 10.00, ada seorang pria mencoba untuk bunuh diri di Pondok Indah Mall. Usai kejadian, korban langsung dilarikan ke RS Fatmawati.


Kejadian ini sempat menghebohkan media sosial twitter. Foto yang beredar tampak pria tanpa identitas ini bersimbah darah pada bagian kepala dengan posisi telentang.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya