Operasi Pasar Jual Daging Beku Stok Lebaran Sepi Pembeli

Situasi operasi pasar DKI di Pasar Grogol
Sumber :
  • VIVA.co.id / Muhammad Iqbal

VIVA.co.id - Masyarakat mengeluhkan kondisi daging sapi beku yang dijual Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melalui operasi pasar di Pasar Grogol, Jakarta Barat, Selasa 12 Agustus 2015.

Pembeli yang kebanyakan membeli daging untuk usaha, meragukan kondisi daging terkait kesegarannya. Selain dalam kondisi beku, daging yang dijual adalah daging stok Lebaran milik PD Dharma Jaya.

"Tadi, banyak yang protes, enggak jadi beli, karena kami jual daging beku. Terutama pedagang bakso, mereka butuhnya daging fresh," kata Sri Astuti, kepala Seksi Peternakan Kesehatan Hewan Jakarta Barat.

Harga daging beku yang dijual dalam operasi pasar ini sama saat Lebaran lalu. Harga jual daging sapi, untuk paha depan Rp85.000 per kilogram, dan paha belakang Rp89.000 per kilogram.

Menurut Sri Astuti, operasi pasar ini tidak ditentukan jam operasionalnya. Daging akan terus dijual hingga pembeli tidak ada lagi. Dari stok yang tersedia sebanyak 2 ton, hingga siang ini baru sekitar 40 kilogram daging beku yang terjual.

Dalih (62), salah satu pembeli mengaku membeli daging beku, karena tidak ada pilihan lagi. Dia mengaku baru pertama kali ini membeli daging beku.

"Saya baru ini membeli daging beku, untuk stok di rumah," kata Dalih.

Pengusaha Daging Permainkan Harga, Mendag Cabut Izin Usaha
Ilustrasi sapi.

Strategi Mendag Atasi Calo Daging Sapi

Salah satunya memasok sapi dari peternak lokal.

img_title
VIVA.co.id
7 Agustus 2016