Gara-Gara Kipas Angin, 4 Ruko di Depok Hangus Terbakar

Kebakaran Gudang Karpet
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Saptono
VIVA.co.id - Diduga akibat hubungan arus pendek listrik, sebanyak empat rumah toko di kawasan Jalan Kalimulya, Sukmajaya, Depok, ludes terbakar, Kamis 3 September 2015. 

Data yang dihimpun menyebutkan, kebakaran diduga kuat dipicu dari arus konsleting listrik kipas angin yang ada di toko las Jalan Kalimulya, Rt 1/4, milik H. Awing. Banyaknya bahan yang mudah terbakar membuat api dapat dengan cepat meluas ke tiga ruko yang ada di dekat lokasi kejadian.

"Adapun ruko yang terbakar adalah ruko no 46, 47, 48 dan 49 di Jalan Kalimulya," ucap Kasat Reskrim Polresta Depok, Komisaris Teguh Nugroho.

Sejumlah saksi mengatakan, saat kebakaran terjadi, sempat terdengar bunyi ledakan yang cukup hebat. Diduga ini berasal dari tabung gas. Api baru bisa dipadamkan setelah sejumlah warga dibantu sebanyak tujuh unit mobil pemadam diterjunkan ke lokasi kejadian.

Api Lalap Pabrik Kayu di Cipinang Muara
Tidak ada korban jiwa dalam insiden ini, namun kerugian diperkirakan mencapai ratusan juta rupiah.

Kronologi Kerusuhan di Karo yang Menewaskan Seorang Warga
"Untuk lebih lanjut kasusnya masih kami dalami. Saksi-saksi sedang kami periksa," kata Teguh.

Kronologi Wanita Pedagang Sayur Dilempar Perampok
Kondisi Hotel SwissBell, Kelapa Gading, Jakarta Utara, pasca kebakaran.

Dua Pekerja Tewas, Proyek Hotel Swiss Bell Dihentikan

Polisi akan mendalami apakah ada indikasi kelalaian dari pekerja.

img_title
VIVA.co.id
8 Agustus 2016