Hujan Deras Turun Merata di Bogor, Depok dan Tangerang

Sumber :
  • @TMCPoldaMetro
VIVA.co.id
BMKG: Jabodetabek Hujan Mulai Siang sampai Malam
- Sejumlah wilayah di Bogor, Depok dan Tangerang mulai turun hujan dengan intensitas deras dan sedang pada Senin sore, 21 September 2015. Hujan yang turun disertai dengan kilat dan petir.

BMKG: Hujan Merata Guyur Jabodetabek Rabu Malam Nanti

Seperti disampaikan Kepala Bidang Penerangan BMKG, Harry T Djatmiko, hujan terpantau turun di Tangerang Kota, BSD, Pondok Cabe, Pamulang, Parung, Bojonggede. Hujan di kawasan ini bahkan telah terjadi sejak pukul 17.00 WIB.
BMKG: Jabodetabek Bakal Hujan Siang dan Malam


"Secara keseluruhan di Jabotabek, hujan sudah turun sejak pukul 14.45 WIB. Intensitas sedang-lebat dan disertai kilat-petir," kata dia kepada
VIVA.co.id
.


Ditambahkan Harry, khusu di kawasan Bogor, hujan terjadi di kawasan kota, Darmaga, Ciawi, Cisarua, Puncak dan di kawasan kabupaten seperti Cilebut, Citayem, Semplak, Parung dan merata di kawasan Depok.


"Hujan juga hampir merata di kawasan Jakarta Selatan dan Tangerang. Seperti Cinere, Lebak Bulus, Cilandak, Pondok Indah, Jagakarsa," lanjut Harry. (ren)



   



Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya