Tubrukan Kereta, Lalu Lintas di Stasiun Juanda Macet Parah

Petugas evakuasi penumpang KRL yang tabrakan.
Sumber :
  • Danar Dono/VIVA.co.id

VIVA.co.id - Dua kereta listrik bertubrukan di Stasiun Juanda, Jakarta Pusat, Rabu, 23 September 2015. Sejumlah penumpang dilaporkan terluka akibat kecelakaan itu.

Puluhan mobil ambulans terlihat wara wiri mengevakuasi korban yang terluka. Imbasnya, terjadi kemacatan lalu lintas di Jalan Veteran arah Pasar Baru, atau tepat di depan Stasiun Juanda.

Sebagian jalan juga ditutup untuk jalur mobil petugas. Kemacetan bertambah parah karena berbarengan dengan jam pulang kerja.

Kapolres Jakarta Pusat, Komisaris Besar Hendro Prabowo, mengatakan kecelakaan melibatkan KRL KA 1154 dan KA 1156.

Hendro menjelaskan kronologinya. Saat itu ada satu kereta yang bergerak dari stasiun kota menuju stasiun Bogor.

Tabrakan Kereta di Jerman, Delapan Tewas

Namun di jalur yang sama, ternyata masih ada kereta yang sedang berhenti di stasiun Juanda, sehingga kecelakaan pun tidak terhindarkan.

"Seharusnya kan setiap lima menit itu jalan, ini tidak tahu kenapa masih ada kereta yang berhenti, sehingga tertabrak," kata Hendro. (ase)

Laporan: Danar Dono

Dua Gerbong Kereta Terbakar di Bandung
Jenazah korban terserempet kereta

Pria Asal Tegal Tewas Terserempet KRL

Korban terserempet di bagian kepala.

img_title
VIVA.co.id
5 Maret 2016