Polisi Imbau Hanya Perwakilan Buruh yang ke Istana

Ilustrasi/Aksi buruh di Jakarta
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan

VIVA.co.id - Kepala Sub Bagian Hubungan Masyarakat (Kasubbag Humas) Polres Metro Jakarta Pusat, Komisaris Polisi (Kompol) Suyatno, mengatakan, hingga saat ini belum ada rencana pengalihan arus di kawasan Tugu Proklamasi, Menteng, dan sekitarnya, terkait rencana massa buruh yang akan berkumpul setelah melakukan aksi long march.

"Kalau masalah pengalihan arus, kami lihat kondisi di lapangan. Jika memang harus, pasti akan dilakukan. Tapi, sejauh ini belum akan dilakukan," kata Suyatno di Tugu Proklamasi, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat, 20 November 2015.

Suyatno menjelaskan, setelah ribuan buruh yang melakukan aksi long march dari beberapa daerah penyangga DKI Jakarta, seperti Bandung, Tangerang, dan Bekasi tiba di Tugu Proklamasi, nantinya mereka akan menyampaikan petisi yang dikumpulkan selama long march ke Istana Negara, Jalan Medan Merdeka Utara, Gambir, Jakarta Pusat.

"Dari sini, mereka katanya akan ke Istana Negara, long march lagi. Untuk sampaikan petisi mereka. Nanti, yang akan ke Istana Negara itu tidak seluruhnya yang ada, tapi perwakilannya saja," kata dia.

Baca juga:

Dia menjelaskan, apabila massa buruh yang ada ternyata menuntut untuk diizinkan seluruhnya long march ke Istana Negara, maka pihak kepolisian akan melakukan penjagaan.

"Jika perwakilannya saja yang akan ke Istana dan mau melakukan long march, kami akan sediakan rutenya. Jika seluruhnya yang ingin long march, kita juga akan sediakan rutenya. Tapi, diperkirakan, hanya perwakilannya yang akan menuju Istana Negara," kata dia.

Selain itu, Suyatno mengatakan, aparat gabungan telah bersiap-siap di kawasan Istana Negara, selain melakukan penjagaan di kawasan Tugu Proklamasi, Menteng.

Baca juga:

Hujan Guyur Jakarta Malam Ini, Kemacetan di Mana-mana
Demo buruh tuntut dicabutnya PP Pengupahan

LBH Jakarta Tuding BAP Palsu Dibuat Bagi 26 Terdakwa Aktivis

Pengacara terdakwa menduga tidak ada pemeriksaan sebagai dasar BAP.

img_title
VIVA.co.id
10 Agustus 2016