Anak Si Penggugat Ahok Rp100 Miliar Pulih dari Trauma

Yusri
Sumber :
  • Danar Dono - VIVA.co.id

VIVA.co.id - Perlahan tapi pasti, kondisi anak Yusri Isnaeni, ibu warga Koja, Jakarta Utara yang melayangkan gugatan sebesar Rp100 miliar kepada Gubernur DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok mulai lepas dari trauma.

Yusri Isnaeni mengatakan, putrinya yang duduk di kelas III Sekolah Dasar Islam di Koja itu, sudah mulai mau pergi ke sekolah.

"Alhamdulillah
, setelah saya yakinkan bahwa Umi (panggilan Yusri-red) tidak maling, anak saya sudah mau sekolah," ujar Yusri kepada VIVA.co.id, Senin 4 Januari 2015.

Sebelumnya hampir genap satu bulan anak Yusri tak mau sekolah karena kerap jadi korban ejekan teman-temanya atas ucapan maling yang dilontarkan Ahok kepada ibunya.

"Dia tadi sekolah siang, dan sudah berangkat sekolah," kata Yusri.

Yusri menceritakan, ia disebut maling oleh Ahok di Gedung DPRD DKI Jakarta Kamis, 10 Desember 2015. Saat itu, Yasri akan menemui Komisi E DPRD DKI. Namun secara tak sengaja bertemu Ahok di tempat itu.

Kesempatan bertemu Ahok itu dimanfaatkan Yusri untuk bertanya kepada Ahok terkait sulitnya mencairkan Kartu Jakarta Pintar (KJP).

Tapi, bukan jawaban tepat yang didapat Yasri. Ia mengaku malah disebut maling oleh Ahok. "Saya dibilang maling sebanyak tiga kali, sambil ditunjuk jarinya ke wajah saya dengan muka merah," kata Yusri.

Hadapi Ibu Penggugat Rp100 Miliar, Ahok Santai

Ibu Penggugat Rp100 Miliar Kian Yakin Seret Ahok ke Penjara
Yusri Isnaeni

Ibu Penggugat Ahok Rp100 Miliar, Nasibnya Kini

'Sampai saat ini, saya masih sakit hati dan kesal.'

img_title
VIVA.co.id
16 Februari 2016