Sopir M44 Mogok Massal, Kuningan-Tebet Macet Total

Lalu lintas di Jalan Tebet menuju Kampung Melayu macet total
Sumber :
  • VIVA.co.id / Irwandi Arsyad

VIVA.co.id – Puluhan sopir angkutan umum M44 mogok massal dan memblokir jalan di jalan menuju stasiun Tebet dari kawasan Kasablanka, Jakarta Selatan, Rabu, 25 Mei 2016

Hindari Tol JORR Jika Tak Mau Terjebak Macet di Akhir Pekan

Pantauan VIVA.co.id, aksi ini membuat kendaraan lain tidak bisa melintas. Akhirnya lalu lintas di sekitar lokasi pun macet total. Dari pantauan, ekor kemacetan pun sudah terjadi hingga kawasan Kuningan, Jakarta Selatan hingga ke arah stasiun Tebet.

Saat ini, baik polisi maupun petugas Dinas Perhubungan tengah mengatur kemacetan agar tidak menambah panjang.

Usai Mogok Massal, Mikrolet 44 Beroperasi Kembali

Seperti diketahui, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melarang angkutan M44 melintasi jalur bawah stasiun Tebet dari arah Kampung Melayu. Angkot dilarang melintas karena sering ngetem dan membuat arus lalu lintas semrawut.

Akhirnya petugas Dinas Perhubungan dan Satpol PP menutup jalan dari arah Kampung Melayu menuju Tebet yang melalui jalur bawah alias melintasi rel. Semua kendaraan pun diwajibkan melewati fly over.

Sopir M-44 Boleh Ngetem dengan Syarat, Demo Bubar

Dengan adanya penutupan jalan tersebut, sopir M44 tak bisa mengambil penumpang dari stasiun Tebet. Kalau pun bisa, hanya di depan SMP 115 Jakarta. Tentu saja ini membuat penghasilan sopir menurun drastis. Selain itu, penertiban ini juga dibarengi dengan peluncuran bus TransJakarta tujuan Tebet-Tanah Abang. Banyak penumpang beralih menggunakan bus tersebut ketimbang M44.

Kendaraan bermotor melintas di jalan Jakarta di jam-jam sibuk.

Bank Dunia : Macet Jakarta Habiskan Rp39,9 Triliun

Warga Jakarta rata-rata menghabiskan waktu 3,5 jam dalam kemacetan.

img_title
VIVA.co.id
14 Juni 2016