Ratusan PKL Bisa Selamatkan Ribuan Tenaga Kerja

DKI menyediakan tenda bagi PKL Tanah Abang selama ditertibkan
Sumber :
  • VIVA/Irwandi

VIVA – Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno mengklaim sebanyak 3.200 lapangan kerja terselamatkan berkat penataan kawasan Tanah Abang. Menurutnya, ribuan lapangan kerja tersebut berasal dari ratusan tenda para pedagang kaki lima, atau PKL.

160 PKL di Petak Sembilan Akan Direlokasi ke Pasar Glodok

"Biasanya pengusaha berbasis fashion di satu usaha kecil menengah, mereka selalu mempekerjakan sekitar enam sampai delapan orang," kata Sandiaga, di Jakarta Smart City Lounge, Balai Kota DKI Jakarta, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jumat 29 Desember 2017.

Di kawasan Tanah Abang, lanjutnya, Pemprov DKI telah menyediakan 400 tenda untuk para pedagang kaki lima. Jika angka tersebut dikalikan delapan orang, muncul angka 3.200.

Pesan Ridwan Kamil Buat PKL Wisata yang Suka Getok Harga Mahal

Rata-rata jumlah pekerja dalam satu tenda PKL tersebut, ia dapatkan berdasar data yang dikumpulkan selama mengelola usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di Jakarta. "Jadi, kalau kita bicara 400 (tenda), sekitar 3.200 lapangan kerja yang terdampak oleh pola penataan ini. Ini yang kami sebut kategorinya terselamatkan," ujarnya.

Jumlah lapangan pekerjaan yang terselamatkan masih dapat bertambah, jika dijumlahkan dengan lapangan kerja sektor lain di kawasan Tanah Abang. Meski demikian, Sandiaga tak menjelaskan secara rinci sektor-sektor lapangan pekerjaan lain tersebut.

Malioboro Ditargetkan Bersih dari PKL pada 8 Februari 2022

Penataan Tanah Abang ini, lanjutnya, masih harus terus dipantau. Sandiaga akan mengevaluasi penataan Tanah Abang melalui data Jakarta Smart City, setiap Jumat.

Siswa SMKN 1 Mundu Cirebon yang terjatuh di Laut Flores

Siswa SMKN 1 Mundu Cirebon Terjatuh di Laut Flores saat PKL

Siswa atas nama Frans Julius terjatuh dari kapal saat PKL berlayar di perairan laut utara Flores. Hingga kini belum ditemukan

img_title
VIVA.co.id
9 Maret 2022