Pesawat Hercules dan Prajurit Kostrad Dikirim ke Lombok

Pesawat Hercules yang mengangkut bantuan bagi pengungsi Rohingya di Bangladesh. (Ilustrasi).
Sumber :
  • VIVA.co.id/Dani Randi

VIVA – Pangkalan TNI Angkatan Udara atau Lanud Abdurrahman Saleh di Malang, Jawa Timur, mengirim pesawat Hercules jenis C 130 A 1336 untuk membantu penanganan bencana gempa Lombok Utara, Nusa Tenggara Barat, pada Senin, 6 Agustus 2018.

Pemkab Garut Berlakukan Tanggap Darurat Bencana Gempa Bumi Selama 14 Hari

Pesawat angkut militer berbadan besar itu ditugaskan khusus mengirimkan bantuan bagi masyarakat korban gempa di beberapa wilayah di Nusa Tenggara Barat. Pesawat mengangkut obat-obatan, makanan, minuman, tenda, velbed, genset, yang berat totalnya 8 ton.

Diterbangkan pula bersama Hercules itu sebanyak 64 prajurit Batalion Kesehatan 2 Kostrad Malang. Mereka ditugaskan untuk menangani para korban gempa di sana.

BPBD DKI Ungkap 3 Sumber Ancaman Gempa di Jakarta

Selain untuk mendistribusikan berbagai bantuan untuk korban, Hercules itu dikerahkan untuk mengangkut personel yang akan melakukan penanganan gempa. Ada tiga pesawat Hercules yang diterbangkan menuju Lombok dan satu di antaranya dari Lanud Abdurahman Saleh.

"Disiagakan penuh untuk berangkat sesuai perintah komando atas jika dibutuhkan sewaktu-waktu. Mari kita doakan bersama, semoga proses bantuan, evakuasi, semua berjalan dengan aman dan lancar, serta diberi kekuatan dan perlindungan," kata Komandan Lanud Abdurahman Saleh, Marsekal Pertama TNI Andi Wijaya.

Jumlah Rumah Rusak Akibat Gempa Garut Bertambah Jadi 110

Jumlah korban meninggal dunia akibat gempa bumi di Lombok pada Minggu malam hingga Senin pagi tadi terus bertambah. Angkanya sudah mencapai 91 jiwa. Berdasarkan data yang dihimpun BNPB hingga Senin siang, 91 warga tewas, 209 luka-luka, 3 rumah rusak dan ribuan warga mengungsi.

Gempa Bumi Guncang Mataram NTB dan Bali

Gempa Bumi 5,2 Magnitudo Guncang Mataram dan Bali, Warga Lari Keluar: Trauma Gempa 2018

Kota Mataram, Provinsi Nusa Tenggara Barat, dan Bali diguncang gempa bumi bermagnitudo 5,2 pada pukul 05:09 WIB, yang berpusat di 97 kilometer Barat Daya Lombok Barat NTB

img_title
VIVA.co.id
8 Mei 2024