Rupiah Melemah, Sandiaga: Kaum Milenial Jangan Plesiran ke Luar Negeri

Calon Wakil Presiden Sandiaga Salahuddin Uno memakai kopiah.
Sumber :
  • VIVA.co.id/ Daru Waskita.

VIVA – Bakal calon wakil presiden Sandiaga Uno memberikan tips, untuk mengatasi pelemahan nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika Serikat. Salah satu caranya, dengan mengurangi wisata ke luar negeri.

Rusia-Ukraina Tak Temui Kesepakatan, Rupiah Melemah Lagi Hari Ini

"Untuk milenials jangan dulu ke luar negeri, sorry to say, you guys milenial like to travel, for the shake of the country, tahan dulu ke luar negerinya, yang weekend ke Singapore, Kuala Lumpur, fokus pariwisata di sini," kata Sandiaga di Kawasan Bulungan, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu 5 September 2018

Menurut Sandi, sapaan Sandiaga, pelemahan rupiah terhadap dolar AS ini harus dihadapi bersama. Sebab, setiap elemen masyarakat memiliki perannya masing-masing dalam menguatkan rupiah.

Ukraina Tak Lagi Ngotot Masuk NATO, Rupiah Hari Ini Menguat

Apabila para generasi milenal hobi bersafari ke luar negeri, maka hal itu justru bisa semakin memperkeruh keuangan dalam negeri. Lantaran itu, agar kas negara tak tekor, wisatawan domestik harus lebih giat jalan-jalan di dalam negeri. "Jadi, jangan jalan-jalan keluar negeri dulu, kita enggak mau kas negara tekor," ujarnya.

Pelemahan rupiah ini, menurut Sandiaga, sangat mengkhawatirkan. Sebab, apabila kondisi seperti ini terus berlanjut akan banyak dampak negatif yang terjadi. Salah satunya yakni, pengurangan lapangan pekerjaan. "Kalau biaya produksi dan bahan baku naik, maka diikuti pengurangan pegawai," ujarnya. 

Rusia Umumkan Hari Tenang, Rupiah Kembali Menguat

Untuk itu, kepada para pengusaha dalam negeri, Sandi juga mengimbau untuk melakukan penghematan. Menurutnya, pengusaha-pengusaha yang memiliki kebutuhan impor, lebih baik untuk ditunda dulu. 

"Saya juga mengimbau untuk mewaspadai, utamakan penghematan, kurangi pemborosan. Untuk pengusaha, baru pengeluaran yang bisa ditunda, ditunda dulu. Untuk mereka yang kebutuhan impornya tidak terlalu butuh, tunda dulu," ujarnya.

Rupiah melemah terhadap dolar AS.

Awal Pekan, Rupiah Dibuka Melemah Rp14.309 per Dolar AS

Analis Pasar Uang, Ariston Tjendra memperkirakan, nilai tukar rupiah hari ini masih akan tertekan terhadap dolar AS.

img_title
VIVA.co.id
14 Maret 2022