SBY Akan Ikut Lepas Jenazah Marwoto di DPR

VIVAnews - Presiden Susilo Bambang Yudhoyono dikabarkan akan ikut memberi penghormatan terakhir pada jenazah Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat, Marwoto Mitrohardjono. Jenazah Marwoto akan diberangkatkan dari gedung parlemen setelah disalatkan siang ini.

Jenazah Marwoto yang juga salah satu Ketua Partai Amanat Nasional itu akan disemayamkan di plaza Nusantara, gedung parlemen. Setelah salat zuhur, jenazah akan disembahyangkan di Masjid Baiturrahman DPR. Setelah itu, jenazah akan dimakamkan di pemakaman San Diego Hills, Karawang, Jawa Barat.

Pantauan VIVAnews, Senin 4 Januari 2010, di plaza Nusantara sudah terlihat sebuah peti mati dan beberapa karangan bunga. Beberapa pengaman dalam juga sudah mulai mempersiapkan upacara.

Sejak pagi, sejumlah personel Pasukan Pengamanan Presiden juga melakukan sterilisasi gedung DPR. Karena itu, beredar kuat informasi Presiden akan hadir di DPR memberikan penghormatan terakhir pada jasad anggota DPR yang terpilih dari daerah pemilihan Jawa Tengah V itu.

Sementara itu, sebelum mengheningkan cipta dalam rapat paripurna DPR, Ketua DPR Marzuki Alie menyempatkan diri memberi kata-kata terakhir untuk Marwoto. "Pak Marwoto adalah salah satu pimpinan DPR yang sangat berdedikasi," kata Marzuki. "Ide-ide beliau meningkatkan kinerja dewan cukup baik."

Dedikasi Marwoto itu, ujar Marzuki, terlihat dari semangat dalam melakukan tugas walaupun kondisi kesehatan tidak mendukung.

Terpopuler: Semua Orang Bisa Beli Fortuner, Pajero Sport yang Bikin Insinyur Menangis
Polisi saat mendatangi lokasi TKP di STIP, Jakut

Polisi Tetapkan 3 Tersangka Baru Kasus Tewasnya Taruna STIP, Ini Perannya

Tiga tersangka baru itu merupakan taruna STIP atau senior dari korban Putu Satria. Mereka bertiga punya peran berbeda dalam tragedi penganiayaan terhadap korban.

img_title
VIVA.co.id
9 Mei 2024