Sebagian Wilayah Indonesia dan Jabodetabek Bakal Diguyur Hujan

Ilustrasi rumah musim hujan
Sumber :
  • pixabay

VIVA – Prakiraan cuaca untuk wilayah Indonesia dan juga Jabodetabek ada baiknya Anda simak. Terutama untuk Anda yang ingin bepergian ke luar rumah.

Panas Ekstrem Melanda Thailand, 30 Orang Tewas

Lewat Instagram nya, Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika atau BMKG menginformasikan prakiraan cuaca Rabu, 27 Mei 2020. 

Dimulai dari Sumatera diperkirakan secara umum kondisi cuaca cerah hingga hujan ringan. Namun Jambi, Bengkulu, Sumsel dan Babel, juga Lampung berpotensi hujan sedang. 

Bangunan Sekolah di Kolaka Roboh Ditimpa Tanah Longsor, 2 Ruang Kelas Porak-Poranda

Untuk Jawa, secara umum hujan ringan hingga lebat. Kalimantan secara umum cerah berawan hingga hujan ringan namun sebagian Sulbar, Sulsel, Sultra dan Sulteng berpotensi hujan lebat. 

"Gorontalo berpotensi hujan ringan hingga sedang. Bali, NTB, NTT secara umum berawan hingga hujan ringan. Namun Bali dan NTB berpotensi hujan sedang. Maluku dan papua secara umum berawan hingga hujan ringan," tulis info BMKG.

Hujan Sedang hingga Lebat Diperkirakan Guyur Sejumlah Daerah pada Hari Ini

Sementara untuk Jabodetabek, hari ini hingga 28 Mei 2020 pukul 07.00 secara umum diperkirakan akan mengalami hujan ringan hingga sedang.

KCIC memberikan kompensasi ke penumpang Whoosh.

KCIC Minta Maaf Kecepatan Whoosh Dikurangi karena Hujan Deras

PT Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) memohon maag atas terkait keterlambatan perjalanan kereta cepat Whoosh sore tadi. KCIC pun memberikan kompensasi.

img_title
VIVA.co.id
25 April 2024