Siaga Tsunami, Warga Harus Dibekali HT

VIVAnews -- Isu adanya ancaman tsunami yang akan melanda Padang, Sumatera Barat terus menjadi pembicaraan hangat di kalangan warga. Meski tidak menimbulkan kepanikan, pemerintah mengimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan.

Warga dihimbau menggunakan alat komunikasi handy talky (HT) untuk mempercepat proses peringatan dini tsunami. "Kami menyiapkan servernya dan warga tinggal mengaksesnya," kata Koordinator Pusat Pengendalian Operasi Penanganan Bencana (Pusdalops PB) Sumbar Ade Edwar, Senin, 25 Januari 2010.

Hal serupa diharapkan dilakukan pemerintah kota/kabupaten yang secara geografis berada di kawasan pantai barat Sumatera. Sejumlah daerah di Sumbar yang berada di pesisir pantai barat Sumatera yakni, Kabupaten Pesisir Selatan, Kota Padang, Kota Pariaman, Kabupaten Padang Pariaman, Kabupaten Agam.

Sedangkan Kabupaten Kepulauan Mentawai merupakan daerah pusat gempa karena berada di kawasan pertemuan lempeng Euroasia-Indoaustrali.

"Kita menargetkan tahun ini pemerintah kota/kabupaten telah memiliki perangkat penerima untuk menanangkap peringatan dini yang disampaikan Pusdalops PB Sumbar," ujar Ade. Sistem peringatan dini tsunami yang dipasang di perairan Sumbar berfungsi maksimal saat gempa 7,9 Skala Richter akhir September 2009 terjadi.

Sekitar 15 menit pasca gempa, lewat saluran HT Pusdalops Sumbar keluarkan informasi gempa tidak menyebabkan tsunami. Pasca gempa 7,9 SR, kondisi Kota Padang belum pulih total. Sejumlah gedung miring masih terlihat belum dirobohkan pemiliknya.

Laporan: Eri Naldi | Padang

Terpopuler: Konversi Motor Listrik Tidak Gratis, Harga Innova Zenix Naik
Pemain Oxford United merayakan gol

Oxford United Tumbangkan Peterborough di Semifinal Playoff League One Inggris

Oxford United berhasil meraih kemenangan semifinal playoff leg-1 League One Inggris musim 2023-2024, melawan Peterborough 1-0 di Stadion Kassam, Minggu dini hari, 5 Mei.

img_title
VIVA.co.id
5 Mei 2024