Menteri Nadiem Dapat Teguran dari Jokowi

Mendikbud Nadiem Makarim
Sumber :
  • ANTARA FOTO/Wahyu Putro A

VIVA – Teguran disampaikan Presiden Joko Widodo kepada Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim. Teguran itu terkait tugas yang seharusnya dilakukan Nadiem dengan jabatannya. 

Evaluasi Mudik Lebaran 2024, Jokowi Minta Sistem Bayar Tol Tanpa Tapping

Jokowi pun mengingatkan, semua jajaran harus mendukung reformasi besar-besaran di Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta di Kementerian Agama.  

"Saya yakin menterinya sudah paham menkonya juga sudah berpengalaman di situ sudah tidak ada yang saya jelaskan lagi," kata Jokowi, saat rapat kabinet terbatas kemarin, dikutip Jumat 1 November 2019. 

Jokowi Ungkap Ketakutan Negara Dunia Saat Ini, Wamenkeu Bicara Dampaknya ke RI

Jokowi mengatakan, pemanfaatan teknologi harus benar-benar diaplikasikan di Kemendikbud. Tapi Dia mengingatkan, Indonesia luas. 

"Pak mendikbud tolong dilihat betul negara kita bukan hanya Jakarta, bukan hanya Jawa," kata Jokowi. 

Evaluasi Mudik 2024, Muhadjir Ungkap Sejumlah Catatan dari Jokowi

Bahwa, Indonesia dari Sabang sampai Merauke dari Miangas sampai Pulau Rote semuanya, memiliki 17 ribu pulau, 514 kabupaten dan kota. 

"Lihatlah yang ada di misalnya Halmahera, lihatlah yang ada di Rote, Wamena, baru kita bisa membuat sistem apa. Aplikasi apa yang bisa kita bangun agar ada standarisasi agar ada kualitas yang enggak usah sama, mirip-mirip dan memudahkan guru, murid, pelajar-pelajar kita dalam belajar," jelasnya. 

Presiden Jokowi dan Ketum PDIP Megawati Soekarnoputri saat hadiri Rakernas PDIP di Ji Expo, Jakarta.

Pakar Ragukan Ide Presidential Club Prabowo: Ada Tembok Tebal yang Susah Diterabas

Menurut pakar politik, ide Prabowo soal Presidential Club sebenarnya bagus tapi utopis karena dinilai jadi sesuatu yang mustahil.

img_title
VIVA.co.id
7 Mei 2024