Pesan Jokowi ke Polri: Bukan Hanya Harus Tegas dan Tanpa Pandang Bulu

Presiden Joko Widodo.
Sumber :
  • Repro video.

VIVA – Presiden Joko Widodo mengapresiasi kinerja aparat kepolisian. Pujian itu disampaikan Kepala Negara saat berpidato dalam peringatan Hari Bhayangkara ke-75 di Istana Negara, Jakarta.

JK Sebut Golkar Partai Terbuka, Tak Masalah Jika Jokowi-Gibran Gabung

Jokowi mengingatkan saat pandemi, aparat kepolisian dinilai berhasil menjalin kerja sama dengan TNI, tenaga kesehatan, instansi kementerian dan lembaga. Kerja sama ini dilakukan polisi di samping masih mengerjakan tugas utamanya sebagai penegak hukum.

"Sekali lagi saya menyampaikan penghargaan yang setinggi-tingginya," kata Jokowi, Kamis 1 Juli 2021.

Moeldoko: Otonomi Daerah Harus Lanjutkan Pembangunan Visi Jokowi

Presiden pun meminta korps yang dipimpin Jenderal Listyo Sigit Prabowo itu terus mendukung pemerintah dalam penanganan wabah di Tanah Air saat ini.

"Saya minta kepada jajaran Polri untuk terus aktif mendukung pelaksanaan kebijakan pemerintah dalam penanganan pandemi COVID-19," ujar Jokowi.

Bakal Hijrah ke IKN, Presiden Prabowo dan Wapres Gibran Pakai Mobil Dinas Listrik?

Meski begitu, Jokowi menyampaikan lagi tugas-tugas utama Kepolisian. Dia bilang, jangan lengah akan tugas-tugas walaupun saat ini bisa dikatakan semua instansi dan aparatnya tengah mengerahkan tenaga untuk penanganan COVID-19. 

Tugas menjaga keamanan, ketertiban dan penegakan hukum tentunya harus juga menjadi perhatian utama.

Presiden pula menyebut, bahwa perkembangan ilmu dan teknologi yang begitu cepat, berpengaruh pada ancaman kepada masyarakat. Di samping, itu kewenangan yang dimiliki Polri diminta tidak disalahgunakan. Mulai dari penangkapan, penahahan, penggeledahan, dan penyitaan.

"Harus dilakukan secara bijak, harus dilakukan secara bertanggungjawab. Ingat bahwa negara kita adalah negara Pancasila, negara demokrasi, negara yang menjunjung tinggi hak-hak asasi manusia," kata dia.

Pun, ia mengatakan peran Polri yang juga mesti sebagai pengayom serta pelindung masyarakat.

"Polri bukan hanya harus tampil tegas dan tanpa pandang bulu, tetapi juga harus tampil sebagai pengayom dan pelindung masyarakat. Polri juga harus berwajah ramah dan selalu bersifat melayani masyarakat luas. Polri harus presisi," ujar Jokowi.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya