Pandemi Mereda, KPK Buru Lagi Harun Masiku

Wakil Ketua Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) Nurul Ghufron.
Sumber :
  • Edwin Firdaus/VIVA.

VIVA – Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memastikan, terus mencari keberadaan buronan kasus rasuah Harun Masiku. Pencarian intensif ini dilakukan setelah pandemi COVID-19 yang melanda Tanah Air, mulai mereda.

Wakil Ketua KPK Dilaporkan ke Dewas Terkait Pelanggaran Etik

"Bahwa kemudian saat ini COVID-19 sudah mereda, itu juga akan menjadi komitmen kami untuk kembali meningkatkan upaya pencarian Harun Masiku," kata Wakil Ketua KPK Nurul Ghufron di kantor KPK, Jalan Kuningan Persada, Jakarta Selatan, Selasa, 16 November 2021.

Tidak hanya mencari di dalam negeri. Ghufron menjelaskan, pihaknya juga akan memaksimalkan perburuan Harun di luar negeri. Dengan bantuan Interpol, penyidik KPK akan mendatangi negara yang diduga kuat menjadi tempat persembunyian Harun Masiku.

Nurul Ghufron Laporkan Albertina Ho ke Dewas, KPK: Itu Keputusan Sendiri bukan Kolektif Kolegial

"Kami sekali lagi dari awal komitmen," kata Ghufron.

Minta Bantuan Masyarkat

Laporkan Albertina Ho ke Dewas KPK, Nawawi: Itu Sepenuhnya Sikap Nurul Ghufron

Masyarakat juga diminta membantu KPK, jika mengetahui keberadaan Harun Masiku agar dapat melaporkan. Bantuan masyarakat dibutuhkan, untuk mempercepat pencarian Harun.

"Kami berharap juga, bukan hanya media tapi masyarakat luas mudah-mudahan masyarakat luas memberikan kontribusi positif kalau ada info-info tentang keberadaan orang-orang bukan hanya Harun Masiku tapi semua orang-orang yang terdapat dalam daftar pencarian orang yang di list oleh KPK," kata Ghufron.

Halaman Selanjutnya
Halaman Selanjutnya